Connect with us
M5406KA250px
Berita

Redmi K30 Tidak akan Dirilis Tahun ini

Disebut-sebut Xiaomi yang kini juga memegang brand Redmi sedang sibuk menggarap Redmi K30. Namun, dari postingan Lu Weibing selaku VP Redmi menyebutkan bahwa smartphone tersebut tidak akan dirlis pada tahun ini.

Updated

Bulan lalu bocoran mengenai Redmi K30 terus membanjiri jagat maya. Hal ini membuat sebagian para penggemar gadget berspekulasi bahwa smartphone besutan Xiaomi itu akan melenggang dalam waktu dekat. Bahkan ada yang mengatakan bahwa Redmi K30 akan tiba sebelum akhir tahun.

Namun, baru-baru ini Lu Weibing selaku Vice President Redmi mengkonfrmasi melalui postingannya di Weibo yang mengatakan bahwa Redmi K30 akan diluncurkan tahun depan. Ya! Ini sekaligus mematahkan spekulasi sebelumnya yang sudah banyak beredar di internet.

Postingan Lu Weibing di Weibo pada awalnya mengungkap mengenai daftar smartphone 4G teratas yang dipakai oleh para pengguna jaringan China Mobile. Di posisi puncak ada Redmi K20 Pro Premium Edition yang diikuti oleh Redmi K20 Pro, Redmi Note 8 Pro dan Redmi Note 8.

Ia juga menambahkan bahwa Xiaomi berencana untuk terus mematuhi standar tinggi di era 5G yang sudah mulai naik daun. Oleh karena itu, Xiaomi yang kini juga memegang brand Redmi berkomitmen untuk menyodorkan perangkat dengan kualitas terbaik kepada semua penggemarnya.

Di bagian akhir dari postingan Lu Weibing, ia menambahkan bahwa Redmi akan menjadi perintis 5G pada tahun 2020, hal ini dimulai dengan Redmi K30. Dari postingan tersebut akhirnya muncul sebuah kesimpulan bahwa Redmi K30 memang tidak akan dirilis pada tahun ini.

Di sisi lain, leakster Cina, @Digital Chat Station berbagi tweet pada timeline miliknya yang menyebutkan bahwa chipset 5G kelas menengah buatan Qualcomm dan MediaTek, masing-masing SM7250 dan MT6885 akan mulai dikirim paling cepat pada Januari 2020.

Ya! Qualcomm memang punya agenda untuk menggelar sebuah acara di Hawaii, Amerika Serikat pada tanggal 3 hingga 5 Desember 2019. Dalam acara tersebut Qualcomm diduga kuat akan memperkenalkan Snapdragon 865. Namun, tidak tertutup kemungkinan mereka akan memperkenalkan chipset 5G untuk smartphone kelas menengah.

Sementara, MediaTek juga punya acara tersendiri yang dijadwalkan akan digelar pada tanggal 26 November 2019. Dalam acara tersebut, MediaTek akan mengumumkan kehadiran MT6885. Disebut-sebut, inilah chipset kelas menengah besutan MediaTek yang akan memberi daya untuk ponsel pintar 5G kelas menengah.

Berdasarkan perkembangan yang baru, Xiaomi M1911U2E yang baru saja lolos sertifikasi jelas bukan Redmi K30. Dari sini, semakin memperkuat bahwa smartphone ini memang tidak akan dirilis dalam waktu dekat atau di tahun ini. Jadi, kita tunggu saja bocoran-bocoran selanjutnya dari Redmi K30. Bagaimana menurut kalian?

Comments

Harga HP Terbaru

Berita10 months ago
Mengusung Banyak Fitur Keren, Berikut Spesifikasi Reno 12 Pro 5G

Oppo kembali menghadirkan smartphone dengan spek tinggi. Salah satunya adalah Oppo Reno 12 Pro 5G dengan performa yang bisa diandalkan....

Harga HP1 year ago
Harga dan Spesifikasi Samsung Galaxy M34 5G

Gebrakan terbaru yang ditunjukkan oleh Samsung di pasar smartphone Indonesia adalah meluncurkan Galaxy M34 5G. Smartphone ini dipasarkan dengan harga...

Harga HP2 years ago
Harga dan Spesifikasi POCO F5

Datang sebagai smartphone flagship, POCO F5 hadir ditujukan untuk para gamer, penggiat fotografi, dan tech lovers.

Harga HP2 years ago
Harga dan Spesifikasi vivo Y36

vivo kembali membuat kejutan di pasar smartphone Indonesia dengan meluncurkan vivo Y36. Smartphone yang membawa segudang daya tarik ini dibanderol...

Harga HP2 years ago
Harga dan Spesifikasi Samsung Galaxy A54 5G

Galaxy A54 5G sudah hadir resmi di Indonesia. Bagi kalian yang tertarik meminang smartphone ini, Galaxy A54 5G datang dengan...

Harga HP2 years ago
Harga dan Spesifikasi Redmi Note 12 Pro 5G

Xiaomi kembali menggebrak pasar Indonesia pada akhir bulan Maret lalu dengan meluncurkan Redmi Note 12 Pro 5G. Smartphone kelas menengah...

Harga HP2 years ago
Harga dan Spesifikasi OPPO Reno8 T 5G

Pada bulan Maret 2023 lalu OPPO telah secara resmi meluncurkan OPPO Reno8 T 5G di pasar Indonesia. Smartphone mid-range ini...

Harga HP2 years ago
Harga dan Spesifikasi realme C55 NFC

realme secara resmi telah memasarkan realme C55 NFC di Indonesia sejak awal Maret 2023. Smartphone entry-level ini membawa banyak fitur...

Aplikasi DroidLime

Get it on Google Play

Populer