Realme U Bakal jadi yang Pertama Pakai Helio P70
Beberapa waktu sudah ada bocoran yang menyebutkan bahwa Realme sedang menggarap satu smartphone baru dengan chipset MediaTek Helio P70. Kini terungkap, smartphone itu akan datang dengan nama Realme U.
Beberapa waktu lalu telah muncul satu perangkat besutan Realme di situs Geekbench yang menyebutkan punya otak Helio P60. Tertulis, perangkat tersebut punya nama Realme RMX1833. Berjalan dengan sistem operasi Android 8.1 Oreo, perangkat tersebut dikemas dengan RAM sebesar 4 GB.
Sebelumnya ada berita yang juga beredar di internet bahwa smartphone Realme berikutnya yang akan datang akan dibekali chipset Helio P70. Ya! Inilah chipset terbaru yang dibuat oleh MediaTek dan ditujukan untuk smartphone kelas menengah.
Kini terungkap lebih jelas bahwa smartphone Realme yang akan datang dengan chipset Helio P70 punya nama Realme U. Ya! Pabrikan smartphone yang dibentuk oleh OPPO ini mengkonfirmasi hal tersebut lewat akun Twitter miliknya.
Jika dibandingkan dengan Realme 1 yang datang dengan Helio P60, tentunya Realme U diharapkan punya mesin yang lebih gegas. Tak hanya itu, smartphone ini juga diharapkan mampu menangani beberapa tugas yang ada lewat teknologi AI dengan lebih cepat.
Sayangnya, Realme belum mengungkap lebih jauh peningkatan kinerja secara keseluruhan dari perangkat barunya ini. Di sisi lain, MediaTek hanya menjanjikan peningkatan kinerja sebesar 13 persen karena CPU dan GPU yang dimiliki chipset ini memiliki clock speed yang lebih tinggi.
Baca juga
- Tiga Smartphone Realme Ini Akhirnya Dijual Offline
- Realme Paling Laris di Program Belanja 11.11 Lazada
- Realme 3 atau Realme 3 Pro akan Dukung Teknologi VOOC?
Lantas, kapan Realme U ini akan melenggang secara resmi? Mengenai hal ini, Realme masih tutup mulut sehingga sulit bagi kita untuk mengungkap lebih jauh mengenai desain dan spesifikasi dari perangkat tersebut. Jadi, kita tunggu saja bocoran-bocoran selanjutnya.
Via: GSMArena