realme Q akan Datang dengan Dukungan Snapdragon 712

realme punya agenda pada tanggal 5 September di Cina untuk memperkenalkan realme Q Series. Dikonfirmasi oleh realme sendiri, smartphone itu akan datang dengan dukungan chipset Snapdragon 712.

realme siap untuk memperkenalkan seri Q-nya pada minggu depan, yakni tanggal 5 September 2019 di sebuah acara di Cina. Kini realme sudah mengonfirmasi bahwa smartphone tersebut akan didukung oleh chipset Snapdragon 712 besutan Qualcomm.

CMO realme telah mengonfirmasi bahwa dijanjikan akan ada empat produk yang akan diperkenalkan di acara tersebut. Namun orang dalam realme, yang mengetahui rencana perusahaannya mengungkap sesuatu hal yang cukup mengejutkan bagi kita semua.

Ya! Ia mengatakan bahwa realme 5 Pro adalah produk superhero yang masuk ke dalam jajaran utama. Bisa jadi, realme 5 Pro akan debut di Cina di bawah moniker yang berbeda dan akan muncul sebagai bagian dari Q Series. Seperti yang kita tahu, realme 5 Pro sudah meluncur lebih dulu di India bersama dengan realme 5.

Jika memang benar ada empat perangkat yang akan diperkenalkan, tentunya muncul pertanyaan realme apakah yang keempatnya? Cukup masuk akal jika bersama relame 5 Pro juga akan turut diperkenalkan realme 5 dan realme XT yang punya dukungan kamera 64 MP.

Baca juga

Atau secara mengejutkan realme memang nantinya juga akan memperkenalkan realme C Series terbaru yang sudah dikenal bersama memiliki harga terjangkau. Ya! Masih ada tujuh hari hingga tanggal peluncuran dan tentunya kita berharap akan ada informasi yang lebih detail menyangkut Q Series ini. Bagaimana menurut kalian?