realme Narzo 30 Series akan Datang dengan Dukungan 5G

Disebut-sebut realme sedang mempersiapkan seri realme Narzo terbaru, realme Narzo 30 Series. Diyakini, salah satu model yang dihadirkan akan menawarkan dukungan konektivitas 5G.

Awal bulan ini, realme telah mengumumkan smartphone realme X7 5G di India. Smartphone tersebut tiba sebagai versi baru dari realme V15 5G yang diluncurkan di Cina pada bulan Januari. Dengan harga mulai Rs 19.999 (Rp3,9 juta), realme X7 5G adalah smartphone 5G paling terjangkau di India.

Nah! Baru-baru ini CEO realme di India, Madhav Sheth kembali membuat kejutan dengan bertanya kepada para pengikutnya di Twitter. Pertanyaan yang ditulis adalah, “Haruskah kita membuat smartphone 5G lebih ekonomis?” Tampaknya realme akan segera meluncurkan perangkat baru yang lebih murah daripada realme X7 5G.

Mungkin, smartphone yang dimaksud adalah seri Narzo 30, yang akan segera melengserkan X7 5G menjadi smartphone termurah di negara tersebut. Bahkan, realme baru-baru ini juga mulai menggoda para penggemar setianya lewat seri Narzo 30.

Lineup tersebut diharapkan punya tiga model yang mencakup Narzo 30, Narzo 30A, dan Narzo 30 Pro. Di antara ketiga smartphone tersebut, model Pro diyakini akan datang dengan dukungan banyak fitur kejutan, salah satunya adalah dukungan konektivitas 5G.

Sementara itu, smartphone realme terbaru dengan nomor model RMX3161 telah disetujui oleh otoritas telekomunikasi TENAA di Cina. Smartphone 5G-ready itu dikatakan akan dilengkapi dengan layar punch-hole 6,5 inci, pembaca sidik jari yang dipasang di samping, sistem tiga kamera, OS Android 11, dan baterai 4.880mAh.

Tidak ada kabar tentang tanggal peluncuran seri Narzo 30 di India. Jika seri Narzo 30 memang hadir dengan dukungan 5G, kemungkinan akan memengaruhi penjualan realme X7 5G. Ya! realme adalah salah satu pabrikan smartphone yang getol membuat kejutan.

realme sendiri memperkenalkan seri Narzo pada tahun 2020. Tidak hanya di India, realme Narzo juga dipasarkan oleh realme ke banyak negara berkembang, salah satunya Indonesia. Hingga saat ini, di pasar Indonesia realme sudah memasarkan realme Narzo, realme Narzo 20 dan realme Narzo 20 Pro.