Raih Skor DxOMark 97 Poin, Mi MIX 2S Masuk 5 Besar Smartphone Terbaik
Xiaomi secara resmi telah merilis Mi MIX 2S. Smatphone ini hadir dengan layar 5,99 inci dan memiliki aspek rasio 18:9. Daya tarik smartphone ini, Xiaomi membenamkan chipset Snapdragon 845 Octa-core. Tak ketinggalan, Xiaomi juga mengemas Mi MIX 2S dengan dukungan dual-camera yang menarik.
Ya! Mi MIX 2S ditopang dengan dual-camera belakang 12 MP dengan lensa wide-angle yang memiliki aperture f/1.8 (sensor Sony IMX363) + 12 MP dengan lensa telefoto yang memiliki aperture f/2.4 (sensor Samsung S5K3M3m). Xiaomi juga melengkapinya dengan artificial intelligent alias AI.
Lantas, bagaimana dengan kinerja dual-cameranya? Lewat pengujian DxOMark, Mi MIX 2S berhasil mendapatkan skor total 97 poin. Hal ini menjadikan Mi MIX 2S memiliki kualitas kamera yang setara dengan Huawei Mate 10 Pro dan Apple iPhone X.
Tercatat, dalam pengujian foto, Mi MIX 2S mencapai poin terbilang tinggi, yakni 101 poin. Angka tersebut mampu mengalahkan Mate 10 Pro dan iPhone X yang hanya mencapai 100 poin. Sayangnya, dalam pengujian video, hasilnya kuang menggembiakan. Mi MIX 2S hanya mampu meraih skor 88 poin.
Baca juga
- Mi MIX 2S, Smartphone Pertama Xiaomi dengan Snapdragon 845 Meluncur
- Teknologi AI Besutan Microsoft akan Nempel di Smartphone Xiaomi
- Xiaomi Mi 7 Mungkin Pakai Panel OLED dengan Always-on Display
Untuk pengujian kualitas foto dan video, DxOMark sendiri melakukan beberapa aspek pengujian yang terdiri dari Exposure & Contrast, Color, Autofocus, Texture, Noise, Artifacts, Flash, Zoom, Bokeh, dan Stablization. Dan hasilnya meraih angka total 97 poin. Bagaimana menurut Anda?