Qualcomm: Tiga Smartphone Gaming ini akan Ditenagai Snapdragon 865

Qualcomm baru saja merilis jajaran smartphone unggulan yang bakal ditenagai SoC Snapdragon 865. Menariknya, dalam daftar tersebut ada Black Shark 3, ASUS ROG Phone 3 dan Legion Gaming Phone.

Ketika gelaran Mobile World Congress (MWC) 2020 dibatalkan, banyak pabrikan smartphone yang harus memutar otak untuk memperkenalkan perangkat terbarunya. Ya! Sementara beberapa pabrkan memperkenalkan smartphone barunya dengan menggelar peluncuran online, beberapa pabrikan lainnya menjadwal ulang tanggal peluncurannya.

Alih-alih mengadakan acara peluncuran terpisah, Qualcomm telah mengirimkan siaran pers yang mencakup berbagai topik, termasuk adopsi platform seluler unggulan yang dikembangkannya, Snapdragon 865. Ya! Sebagian besar smartphone flagship yang diluncurkan tahun ini akan ditenagai Snapdragon 865.

Kita sudah melihat beberapa smartphone yang muncul bersama dengan chipset Snapdragon 865 di awal tahun ini. Ada Xiaomi yang meluncurkan Mi 10. Selain itu, ada juga Sony dan realme yang baru saja merilis Sony Xperia 1 II dan realme X50 Pro 5G.

Qualcomm kini berbagi daftar perangkat yang jauh lebih lengkap yang bakal ditenagai oleh Snapdragon 865. Satu hal yang menarik, daftar yang dibagikan oleh Qualcomm mencakup smartphone yang belum diumumkan. Ya! Smartphone tersebut diantaranya adalah Black Shark 3, ASUS ZenFone 7, ASUS ROG Phone 3 dan Legion Gaming Phone.

Meskipun belum diumumkan secara resmi, beberapa smartphone tersebut sudah bocor sebelumnya. Sebagai contoh, Black Shark 3 yang bocorannya telah muncul beberapa minggu belakangan ini. Mulai dari spesifkasi kunci hingga serangkaian fiturnya telah bocor di internet.

Ya! Black Shark 3 bakal diluncurkan pada tanggal 3 Maret di Cina dan tidak tertutup kemungkinan akan langsung dipasarkan secara luas di pasar global. Tak kalah menarik adalah ASUS ROG Phone 3 yang diklaim akan memuat Google Stadia, platform streaming game online milik Google.

Diperkirakan ASUS ROG Phone 3 akan dluncurkan pada akhir tahun ini. Sementara, detail ASUS ZenFone 7 belum banyak diketahui. Namun, bagi kalian yang penasaran dengan Legion Gaming Phone, bocoran smartphone gaming yang dikembangkan oleh Lenovo ini pun sudah mulai bermunculan.

Ya! Melalui teaser poster terbarunya, Legion Gaming Phone diduga kuat akan dibekali dengan dukungan pengsian cepat alias fast chargng 55W. Poster tersebut juga mengkonfirmasi bahwa smartphone tersebut bakal ditenagai Snpadragon 865 dengan modem 5G X55 untuk dukungan konektivitas 5G.