Setelah memperkenalkan Snapdragon 710 pada tahun lalu, Qualcomm di awal tahun ini memperkaya lini keluarga Snapdragon 700 Series dengan mengahdirkan Snapdragon 712. Seperti dikutip dari GSMArena, chipset ini dibangun lewat proses fabrikasi 10 nanometer.
Snapdragon 712 juga datang sebagai peningkatan sederhana dari Snapdragon 710 yang begitu populer di mata para pabrikan smartphone yang ingin membuat perangkat kelas menengah. Dikatakan, Snapdragon 712 memiliki prosesor Octa-core yang lebih cepat.
Qualcomm lewat rilisnya juga menegaskan bahwa Snapdragon 712 ada peningkatan kinerja yang diselipkan dan menjadikannya sebuah “pembangkit tenaga listrik” untuk smartphone gaming. Di dalam telah bercokol 8 core Kryo 360 yang kini berjalan dengan clock speed 2,3 GHz.
Selain itu, Snapdragon 712 juga sudah mendukung Quick Charge 4+ dan audio Bluetooth yang lebih baik berkat teknologi TrueWireless Stereo Plus dan Broadcast Audio. Selain itu, Qualcomm juga sudah menyisipkan GPU Adreno 616 dan Hexagon 685 DSP.
Modem yang terpasang tidak berbeda dengan yang ada pada Snapdragon 710, yakni Qualcomm Snapdragon X15. Modem ini sudah mendukung downlink LTE Cat.15 dan uplink Cat.13, yang masing-masing mencapai kecepatan puncak 800 Mbps dan 150 Mbps.
Baca juga
- OPPO dan Vivo Demokan Smartphone 5G dengan Modem Qualcomm
- Qualcomm Perkenalkan Snapdragon 8cx, Chipset untuk Laptop
- Beginilah Qualcomm Meracik Snapdragon 855 5G
Untuk sektor fotografi, chipset ini memiliki dukungan kamera ganda hingga 20 MP atau kamera tunggal 32 MP dengan Spectra 250 ISP. Sayangnya, Qualcomm belum mau mengatakan, pabrikan smartphone mana saja yang sudah mengambil ancang-ancang untuk memakai chipset tersebut untuk pertama kali.
Bacaan menarik
- Beli yang Mana, vivo S1 Pro atau realme 5s?
- 6 Hal yang Patut Kalian Tahu Sebelum Beli ASUS ZenFone 6
- Punya SoC Sama, Pilih Redmi Note 8, realme 5 atau OPPO A9 2020?
- 1 Tahun di Indonesia, realme Gelontorkan 10 Seri Smartphone
- 10 Ponsel yang Punya Kamera Belakang Terbaik Versi DxOMark
- Rp3 Jutaan, Pilih Samsung Galaxy A30s, realme 5 Pro atau OPPO A9 2020?