Prototipe ini Perlihatkan Perbedaan Ukuran Bodi Galaxy Note10 dan Note10 Plus
Diperkirakan Galaxy Note10 punya ukuran layar 6,3 inci. Sedangkan model Plus yang lebih besar, punya ukuran layar 6,8 inci. Ya! Punya ukuran layar yang berbeda 0,5 inci, baru-baru ini muncul prototipe Galaxy Note10 dan Note10 Plus yang berdiri berdampingan, tetapi perbedaan ukuran bodinya sangat mencolok.
Hingga saat ini, bocoran render mengenai smartphone premium Samsung yang tidak lama lagi akan diperkenalkan terus bermunculan di internet. Smartphone tersebut adalah Galaxy Note10 Series. Ya! Sejauh ini bocoran yang muncul di internet menyebutkan bahwa Galaxy Note10 Series akan datang dalam dua model, yakni model non-Plus dan Plus.
Nah! Bocoran terbaru yang diungkap oleh pemilik akun Twitter Ice Universe (@UniverseIce) memperlihatkan perangkat yang diduga kuat sebagai Galaxy Note10 dan Note10+. Menariknya, kedua smartphone tersebut benar-benar disandingkan, baik disisi depan, maupun belakang. Hanya saja, kedua perangka tersebut masih tertulis sebagai Note10 dan Note10 Pro.
Untuk model Plus alias Galaxy Note10 Pro, smartphone ini akan hadir dengan layar 6,8 inci dan memiliki resolusi QHD. Meskipun kalian tidak melihatnya, tetapi model ini akan punya bobot yang cukup berat. Diperkirakan, bobotnya sekitar 198 gram. Ini karena model Plus diperkirakan akan punya baterai berkapasitas 4.300 mAh.
Sementara, untuk model standar alias Galaxy Note10, diperkirakan smarphone ini akan iba dengan layar berukuran lebih kecil, yakni 6,3 inci. Berbeda dengan model Plus, resolusi smartphone ini hanya 1.080 piksel alias FullHD+. Selain itu, smartphone ini juga diperkirakan hanya disokong dengan baterai berkapasitas 3.500 mAh.
Selain ukuran layar dan kapasitas baterai, Galaxy Note10 dan Note10 Plus juga akan memiliki kecepaan pengisian daya dan dukungan kamera yang berbeda. Ya! Untuk model Plus, Samsung diperkirakan akan menambahkan lensa Time of Flight aau ToF di bagian belakang. Sayangnya, kedua model smartphone ini tidak lagi dilengkapi dengan jack audio 3.5mm.
Baca juga
- Inilah Kecepatan Fast Charging Samsung Galaxy Note10
- Kamera Galaxy Note10 Masih Sama Seperti Galaxy S10?
- Galaxy Note10 Versi Exynos 9825 Muncul di Geekbench
Samsung sendiri telah mengumumkan bahwa Galaxy Note10 Series akan diperkenalkan pada tanggal 7 Agustus 2019. Diperkirakan, dua hari setelah diperkenalkan, Samsung akan langsung tancap gas dengan membuka penawaran pre-order. Harga yang diharapkan adalah € 1.000 atau Rp15 jutaan untuk model standar dan € 1.150 atau sekitar Rp18 jutaan untuk model Plus.