Produksi Bermasalah, Distribusi Redmi Note 7 Tertunda

Petinggi Redmi meminta maaf karena distribusi Redmi Note 7 tertunda. Penyebabnya, ada “kecelakaan kecil” yang terjadi pada lini produksi. Dijanjikan, permasalahan ini akan segera ditangani dalam waktu satu minggu ke depan.

Redmi Note 7, smartphone pertama buatan Redmi tampaknya diterima dengan baik di Cina. Terbukti dalam penjualan pertamanya, semua unit Redmi Note 7 terjual habis dalam waktu 8 menit 36 detik. Begitu juga dalam penjualan keduanya, lebih dari 400 ribu orang tertarik untuk membeli smartphone tersebut.

Namun, petinggi Redmi mengungkapkan lewat Weibo bahwa Redmi mengahdapi masalah dalam pengiriman. Ya! Dikatakan bahwa ada “kecelakaan kcil” di jalur produksinya. Meski begitu, Redmi berjanji akan menyelesaikan masalah tersebut dan pengiriman akan dilakukan dalam waktu 7 hari ke depan.

Ya! Jadi sebuah smartphone yang begitu menarik banyak orang karena Redmi Note 7 dikemas dengan dukungan hardware yang menarik. Tak hanya itu, smartphone ini pun dibanderol dengan harga yang tidak perlu merogoh kocek sangat dalam.

Redmi Note 7 datang dengan layar FullHD+ berukuran 6,3 inci dan memiliki aspek rasio 19,5:9. Layarnya juga membawa dukungan mode pelindung mata dan keterbacaan di bawah terik matahari. Chipset yang ditanam ke dalam smartphone ini adalah Snapdragon 660 Octa-core.

Tak ketinggalan, smartphone ini juga dibekali pilihan RAM 3 GB/ 4 GB serta penyimpanan internal berkapasitas 32 GB/64 GB. Redmi Note 7 juga dilengkapi dengan slot kartu microSD khusus yang memungkinkan pengguna untuk memperluas kapasitas penyimpanan.

Nah! Senjata andalan lainnya adalah dukungan kamera 48 MP yang bercokol di bagian punggung dengan aperture f/1.8 dan ditemani kamera sekunder 5 MP serta teknologi kecerdasan buatan. Di sisi depan, nongkrong kamera 13 MP yang ditempatkan di dalam poni waterdrop.

Baca juga

Smartphone ini juga sudah berjalan dengan sistem operasi Android 9 Pie MIUI 10 dan ditenagai baterai berkapasitas 4.000 mAh. Tak ketinggalan, Redmi juga melengkapinya dengan dukungan teknologi pengisian cepat Quick Charge 4.0.