Connect with us
M5406KA250px
Berita

Pre-Order Galaxy Z Fold2 Sudah Dibuka, Berapa Harganya?

Samsung akhirnya mengumumkan penawaran pre-order Galaxy Z Fold2 di Indonesia. Ya! Bagi kalian yang tertarik untuk memiliki smartphone layar lipat ini, catat tanggal penawaran pre-ordernya. Hanya berlangsung selama 9 hari, mulai 11 September 2020.

Updated

Setelah resmi diperkenalkan secara global pada awal September lalu, Samsung mulai membuka sesi pre-order untuk smartphone premium terbarunya Galaxy Z Fold2. Ya! pre-order Samsung Galaxy Z Fold2 dibuka mulai tanggal 11 hingga 19 September 2020.

Selama masa pre-order Samsung akan memberikan penawaran terbaik bagi para penikmat inovasi teknologi dan desain terdepan, untuk menjadi yang pertama merasakan Galaxy Z Fold2. Dijual dengan harga Rp 33.888.000, konsumen bisa pre-order melalui situs www.galaxylaunchpack.com.

Penawaran menarik yang diberikan oleh Samsung adalah konsumen bisa mendapatkan Galaxy Buds Live seharga Rp2.599.000 dengan warna senada Galaxy Z Fold2 yang dipilih. Selain itu, Samsung juga akan memberikan Premier Service powered by Samsung Care+ selama 1 tahun senilai Rp2.739.000.

“Menjadi pemimpin di industri teknologi di Tanah Air, jejak inovasi yang kami hadirkan bukan hanya mampu memberikan pengalaman berteknologi terbaik bagi para pengguna, tapi juga membentuk masa depan baru,” ungkap Denny Galant, Head of Product Marketing, IT & Mobile, Samsung Electronics Indonesia.

Ditambahkan oleh Denny bahwa kehadiran Galaxy Z Fold2 bukan hanya menjadi wujud dari penyempurnaan inovasi yang terus dilakukan oleh Samsung yang berlandaskan pada kebutuhan pengguna, tapi lebih lanjut, mampu membentuk tren dan cara berteknologi yang baru di masa depan.

Samsung Galaxy Z Fold2 sendiri menghadirkan pemutakhiran dari generasi sebelumnya, baik dari segi desain maupun teknologi. Keahlian dari craftmanship terbaik diwujudkan melalui desain solid nan elegan yang hadir dengan memanfaatkan material terbaik, salah satunya Ultra Thin Glass dari Samsung yang membentangi layar utamanya.

Selain itu, engsel tersembunyi yang kokoh memberikan keleluasaan lebih bagi penggunanya. Cover Screen (Layar Penutup) Infinity-O 6,2 inci yang dipadukan dengan layar utama seluas 7,6 inci, memberikan kenyamanan lebih dalam menavigasi, maupun menikmati berbagai konten yang ada.

Halaman ke: 1 2

Comments

Harga HP Terbaru

Berita10 months ago
Mengusung Banyak Fitur Keren, Berikut Spesifikasi Reno 12 Pro 5G

Oppo kembali menghadirkan smartphone dengan spek tinggi. Salah satunya adalah Oppo Reno 12 Pro 5G dengan performa yang bisa diandalkan....

Harga HP1 year ago
Harga dan Spesifikasi Samsung Galaxy M34 5G

Gebrakan terbaru yang ditunjukkan oleh Samsung di pasar smartphone Indonesia adalah meluncurkan Galaxy M34 5G. Smartphone ini dipasarkan dengan harga...

Harga HP2 years ago
Harga dan Spesifikasi POCO F5

Datang sebagai smartphone flagship, POCO F5 hadir ditujukan untuk para gamer, penggiat fotografi, dan tech lovers.

Harga HP2 years ago
Harga dan Spesifikasi vivo Y36

vivo kembali membuat kejutan di pasar smartphone Indonesia dengan meluncurkan vivo Y36. Smartphone yang membawa segudang daya tarik ini dibanderol...

Harga HP2 years ago
Harga dan Spesifikasi Samsung Galaxy A54 5G

Galaxy A54 5G sudah hadir resmi di Indonesia. Bagi kalian yang tertarik meminang smartphone ini, Galaxy A54 5G datang dengan...

Harga HP2 years ago
Harga dan Spesifikasi Redmi Note 12 Pro 5G

Xiaomi kembali menggebrak pasar Indonesia pada akhir bulan Maret lalu dengan meluncurkan Redmi Note 12 Pro 5G. Smartphone kelas menengah...

Harga HP2 years ago
Harga dan Spesifikasi OPPO Reno8 T 5G

Pada bulan Maret 2023 lalu OPPO telah secara resmi meluncurkan OPPO Reno8 T 5G di pasar Indonesia. Smartphone mid-range ini...

Harga HP2 years ago
Harga dan Spesifikasi realme C55 NFC

realme secara resmi telah memasarkan realme C55 NFC di Indonesia sejak awal Maret 2023. Smartphone entry-level ini membawa banyak fitur...

Aplikasi DroidLime

Get it on Google Play

Populer