Connect with us
M5406KA250px
Berita

POCO Pad, Tablet Pertama dari POCO resmi Meluncur di Indonesia

Updated

POCO, resmi meluncurkan tablet pertamanya yaitu POCO Pad. POCO Pad hadir di Indonesia bersamaan dengan smartphone flagship terbaru POCO F6 dan smartphone POCO M6.

POCO Pad hadir sebagai perangkat dengan layar lebih besar dan fleksibilitas lebih tinggi untuk berbagai aktivitas, seperti menonton film, bermain game, bekerja, atau belajar. Layarnya besar 12,1 inci pada POCO Pad dengan kapabilitas DCI-P3 , dan resolusi 2.5K (2560 x 1600 piksel), refresh rate 120Hz dengan DynamicSwitch serta aspect ratio 16:10.

POCO Pad diperkaya oleh dukungan teknologi Dolby Vision, dan kombinasi empat unit speaker Dolby Atmos yang menghadirkan suara surround. Sementara, sertifikasi TUV Rheinland untuk Low Blue Light, Circadian Friendly, dan Flicker Free memastikan kegiatan nonton yang aman dan nyaman, meski dalam durasi yang lama.

Dengan mengusung prosesor Snapdragon 7s Gen 2 fabrikasi 4nm, POCO Pad meningkatkan kinerja sekaligus mereduksi konsumsi daya. Kinerjanya tersebut didukung sistem operasi Xiaomi HyperOS yang dirancang untuk mengeluarkan performa terbaik pada perangkat berlayar besar. Tidak ketinggalan fitur Cross-device collaboration memudahkan konektivitas untuk kolaborasi lintas perangkat dengan hape POCO maupun Xiaomi, seperti menerima pesan, menjawab panggilan, menampilkan aplikasi yang ada di hape, sharing berbagai file dengan cara drag and drop, hingga copy-paste teks dan gambar selayaknya pada perangkat yang sama.

Pada debut tabletnya ini, POCO sekaligus memperkenalkan POCO Pad Keyboard dan POCO Smart Pen untuk melengkapi  tablet-nya. Ditambah POCO Smart Pen (keduanya dijual terpisah dari tablet) yang bisa digunakan untuk menulis hingga 12 jam, memiliki 4096 tingkat sensitivitas tekanan, activation force 10g, dan latensi ultra-rendah.

Dengan desain unibody logam yang ramping POCO Pad hadir dalam pilihan warna Grey dan Blue, dilengkapi dengan baterai besar 10.000mAh yang mendukung pengisian cepat 33W. Tablet ini dijual dengan harga Rp 3.999.000, Poco Smart Pen Rp 699.000, dan POCO Pad Keyboard Rp. 699.000.

Comments

Harga HP Terbaru

Berita10 months ago
Mengusung Banyak Fitur Keren, Berikut Spesifikasi Reno 12 Pro 5G

Oppo kembali menghadirkan smartphone dengan spek tinggi. Salah satunya adalah Oppo Reno 12 Pro 5G dengan performa yang bisa diandalkan....

Harga HP1 year ago
Harga dan Spesifikasi Samsung Galaxy M34 5G

Gebrakan terbaru yang ditunjukkan oleh Samsung di pasar smartphone Indonesia adalah meluncurkan Galaxy M34 5G. Smartphone ini dipasarkan dengan harga...

Harga HP2 years ago
Harga dan Spesifikasi POCO F5

Datang sebagai smartphone flagship, POCO F5 hadir ditujukan untuk para gamer, penggiat fotografi, dan tech lovers.

Harga HP2 years ago
Harga dan Spesifikasi vivo Y36

vivo kembali membuat kejutan di pasar smartphone Indonesia dengan meluncurkan vivo Y36. Smartphone yang membawa segudang daya tarik ini dibanderol...

Harga HP2 years ago
Harga dan Spesifikasi Samsung Galaxy A54 5G

Galaxy A54 5G sudah hadir resmi di Indonesia. Bagi kalian yang tertarik meminang smartphone ini, Galaxy A54 5G datang dengan...

Harga HP2 years ago
Harga dan Spesifikasi Redmi Note 12 Pro 5G

Xiaomi kembali menggebrak pasar Indonesia pada akhir bulan Maret lalu dengan meluncurkan Redmi Note 12 Pro 5G. Smartphone kelas menengah...

Harga HP2 years ago
Harga dan Spesifikasi OPPO Reno8 T 5G

Pada bulan Maret 2023 lalu OPPO telah secara resmi meluncurkan OPPO Reno8 T 5G di pasar Indonesia. Smartphone mid-range ini...

Harga HP2 years ago
Harga dan Spesifikasi realme C55 NFC

realme secara resmi telah memasarkan realme C55 NFC di Indonesia sejak awal Maret 2023. Smartphone entry-level ini membawa banyak fitur...

Aplikasi DroidLime

Get it on Google Play

Populer