Persediaan Stok Xiaomi Mi 6 Makin Menipis, Ini Penyebabnya
Xiaomi Mi 6 memiliki begitu banyak peminat di Cina. Sayangnya ternyata Xiaomi mengalami kekurangan stok Mi 6 karena permintaan pasar lebih banyak dibandingkan unit Mi 6 yang diproduksi. Walaupun begitu, kekurangan ini tidak separah yang dialami oleh Xiaomi Mi Note 2 atau Mi MIX.
Berdasarkan bocoran dari orang dalam Xiaomi, alasan utama kekurangan stok Mi 6 sebenarnya tidak disengaja untuk menciptakan kelangkaan atau buka karena akibat proses produksi yang lambat. Namun komponen yang digunakan pada desain Mi 6 terlalu tinggi dan komponen utamanya tidak dipasok dalam jumlah banyak untuk memenuhi permintaan.
Dengan kata lain ada komponen utama yang dibutuhkan dalam merakit Mi 6 yang susah didapatkan. Komponen utama yang memperlambat produksi terdapat bagian bodi yang terbuat dari kaca keramik. Bisa dibilang bahan untuk bodi Mi 6 cukup mahal dan sulit untuk diproduksi sehingga menyebabkan pasokan Mi 6 terbatas.
Sementara alasan lainnya karena jatah prosesor Qualcomm Snapdragon 835 untuk Mi 6 mengalami kekurangan pasokan dibandingkan permintaan pasar. Prosesor ini merupakan hasil kerjasama antara Qualcomm dan Samsung sehingga pasokan prosesornya lebih diutamakan untuk Samsung Galaxy S8 dan S8+ yang ternyata juga sangat diminati pasar.
Secara keseluruhan, Xiaomi Mi 6 memiliki prosesor, memori, modul kamera, dan komponen inti lainnya mencapai harga 2.499 Yuan atau sekitar Rp4,8 jutaan. Dengan kata lain, Xiaomi hanya mengambil sedikit untung dari penjualan Mi 6.