Survey membuktikan…
Berdasarkan riset kualitatif yang dilakukan oleh Detik Network bekerjasama dengan ASUS, sebanyak 10 dari 10 content creator dan pakar di Indonesia mengakui bahwa ASUS OLED mampu menghadirkan kualitas visual yang lebih baik saat digunakan untuk menikmati sajian hiburan digital.
Tidak hanya itu, sebanyak 9 dari 10 content creator dan pakar di Indonesia mengakui bahwa mereka tidak merasakan kelelahan pada mata saat menggunakan laptop dengan teknologi layar ASUS OLED selama berkegiatan seharian. Hal tersebut dikarenakan ASUS OLED juga memiliki fitur Eye Care.
Fitur ini dapat mengurangi tingkat paparan radiasi sinar biru pada layar hingga 70%. Dengan demikian, laptop yang menggunakan teknologi layar ASUS OLED akan lebih nyaman digunakan dan dapat lebih menjaga kesehatan mata penggunanya, khususnya pada anak-anak.
“ASUS OLED juga hadir untuk memenuhi permintaan masyarakat Indonesia yang menginginkan laptop dengan kualitas layar terbaik dan tersedia untuk berbagai kalangan. ASUS OLED juga hadir sebagai solusi bagi para content creator pemula hingga profesional,” ujar Jimmy Lin, ASUS Regional Director Southeast Asia.
Jajaran Laptop ASUS dengan Teknologi Layar ASUS OLED telah tersedia di Indonesia saat ini mulai dari lini ZenBook hingga VivoBook. Laptop yang menggunakan teknologi layar ASUS OLED juga tersedia untuk berbagai kalangan dengan banderol harga mulai dari Rp8.599.000.
Bacaan menarik
- Beli yang Mana, vivo S1 Pro atau realme 5s?
- 6 Hal yang Patut Kalian Tahu Sebelum Beli ASUS ZenFone 6
- Punya SoC Sama, Pilih Redmi Note 8, realme 5 atau OPPO A9 2020?
- 1 Tahun di Indonesia, realme Gelontorkan 10 Seri Smartphone
- 10 Ponsel yang Punya Kamera Belakang Terbaik Versi DxOMark
- Rp3 Jutaan, Pilih Samsung Galaxy A30s, realme 5 Pro atau OPPO A9 2020?