Xiaomi belum lama ini telah memperkenalkan smartband terbarunya Mi Band 4. Ya! Di Cina, Xiaomi memasarkan perangkatnya itu dengan sebutan Mi Band 4. Akan tetapi di pasar global, Xiaomi menjualnya dengan nama yang berbeda, yakni Mi Smart Band 4.
Selain itu, Mi Smart Band 4 yang dijual di luar Cina tidak datang dengan asisten bawaan dan juga tidak memiliki NFC. Meski begitu, smartband besutan Xiaomi ini mendapat sambutan yang positif, tidak hanya di pasar Cina, tetapi juga di pasar global.
Ya! Donovan Sung, juru biacara global dan direktur manajeman produk di Xiaomi mengungkapkan bahwa perusahaannya telah memasarkan lebih dari 1 juta unit Mi Smart Band 4 setelah dirilis dalam waktu 8 hari. Pernyataan tersebut diumbar oleh Donovan lewat akun Twitter miliknya.
Sharing some great news with our global Mi Fans. ๐
Our #MiSmartBand4 global shipment volumes crossed 1M units after just 8 days. This is the fastest we’ve reached this milestone in the history of #MiBand. ๐๐
Thank you to all our Mi Fans! โค๏ธ#Xiaomi pic.twitter.com/1H7hAGb0ag
โ Donovan Sung (@donovansung) June 24, 2019
Jelas, itu sebuah prestasi yang menggembirakan. Bagimana tidak! Pasalnya Mi Smart Band 4 belum mulai dijual di Spanyol dan Italia. Smartband ini baru dipasarkan di Perancis pada tanggal 18 Juni 2019 lalu. Xiaomi juga belum meluncurkannya di India, salah satu pasar teratasnya.
Tidak berbeda dengan Mi Band 4, Mi Smart Band 4 hadir dengan layar AMOLED berwarna. Selain itu, tali atau strap dari smartband ini juga dapat digonta-ganti. Salah satu fitur menarik yang turut dibenamkan adalah monitoring detak jantung selama 24 jam.
Smartband ini tahan air, sehingga cocok diajak untuk berenang dan menghitung berapa sapuan atau kayuhan yang telah pengguna arungi. Selain itu, ada juga fungsi untuk melacak mode olahraga lain, seperti lari di dalam dan luar ruangan, bersepeda serta berjalan.
Baca juga
- Redmi Go, Smartphone Murah Xiaomi yang Masih Diburu Banyak Orang
- Foto Tampak Depan Xiaomi CC9 Nongol di Internet
- Xiaomi Matikan Seri Mi Max dan Mi Note
Pengguna Mi Smart Band 4 juga bisa mendapatkan notifikasi panggilan dan pemberitahuan aplikasi serta pelacakan tidur. Smartband ini ditopang dengan baterai berkapasitas 135 mAh yang diklaim mampu bertahan hingga 20 hari dengan sekali pengisian daya.
Bacaan menarik
- Beli yang Mana, vivo S1 Pro atau realme 5s?
- 6 Hal yang Patut Kalian Tahu Sebelum Beli ASUS ZenFone 6
- Punya SoC Sama, Pilih Redmi Note 8, realme 5 atau OPPO A9 2020?
- 1 Tahun di Indonesia, realme Gelontorkan 10 Seri Smartphone
- 10 Ponsel yang Punya Kamera Belakang Terbaik Versi DxOMark
- Rp3 Jutaan, Pilih Samsung Galaxy A30s, realme 5 Pro atau OPPO A9 2020?