Penampakan Perdana Huawei P20 dalam Balutan Casing
Apapun nama flagship terbaru Huawei tahun ini, P11 atau P20, santer diberitakan bakal mengusung tiga modul kamera utama pada bagian belakangnya. Hal ini pun diperkuat oleh salah satu perusahaan pembuat casing yang telah menerbitkan gambar casing P11/P20 di internet.
Dalam gambar terlihat casing tersebut seperti armor dengan lubang memanjang di bagian kirinya agar pas dengan tiga kamera utama, dual-LED flash, dan laser fokus yang disusun secara vertikal. Namun karena casing ini tidak transparan jadi kita tidak bisa melihat jelas desain bagian belakang smartphone flagship ini.
Pada bagian depannya, terlihat smartphone ini memiliki layar rasio 18:9. Sementara di sisi atasnya terdapat jack audio 3,5 mm. Nampaknya Huawei berpikir bahwa port ini masih penting dan tidak ingin mengikuti jejak Apple yang membuang jack audio pada iPhone generasi terbarunya.
Sudah dipastikan bahwa smartphone flagship dari Huawei ini tidak akan dipamerkan dalam ajang MWC 2018 di Barcelona pada bulan ini, namun akan ada acara khusus dari Huawei di Paris pada tanggal 27 Maret 2018 untuk memperkenalkannya.
Baca juga
- Rancangan Desain Trio Huawei P20 Ungkap Tiga Kamera Belakang
- Teka-teki Terjawab, Ini Varian dan Pilihan Warna Huawei P20
- Terungkap Tanggal Peluncuran Huawei P20!
Nantinya akan ada tiga varian P11/P20 (Standar, Plus, dan Lite). Menurut bocoran lainnya, smartphone ini juga akan memiliki versi Pro yang memiliki ukuran dan desain hampir mirip dengan iPhone X. Yang pasti, smartphone ini masih akan mengandalkan CPU Kirin 970 yang juga dipakai pada Mate 10 series.
Via: Gizmochina