Connect with us
M5406KA250px
Berita

OPPO umumkan Versi Resmi ColorOS 11, Debut di Reno4 F

OPPO baru saja mengumumkan peluncuran versi resmi ColorOS 11 (berbasis Android 11) di Indonesia. Debut pertamanya bisa langsung dicicipi oleh pengguna OPPO Reno4 F.

Updated

OPPO baru saja mengumumkan peluncuran versi resmi ColorOS 11 (berbasis Android 11) di Indonesia. Sebelumnya, OPPO telah memperkenalkan ColorOS 11 secara global, sebagai salah satu OS pertama yang berbasis Android 11 dan hanya dalam waktu dua bulan dapat merilis versi resminya yang stabil.

OPPO Reno4 F telah menerima pembaruan resmi sejak 12 November 2020, sedangkan seri Find X2 akan menyusul pada akhir bulan ini. Versi resmi tersebut akan menjangkau lebih dari 30 perangkat OPPO, termasuk seri Reno dan A secara bertahap hingga Desember 2020.

ColorOS 11 yang mengusung konsep “Make Life Flow” mempertahankan fitur-fitur favorit yang ada pada Android, sekaligus menghadirkan kustomisasi UI yang lebih kaya dan banyak dinantikan oleh para pengguna OPPO. Versi terbaru ini menawarkan tingkat kustomisasi UI yang belum pernah ada sebelumnya.

Pengguna diberi kemudahan untuk membuat Always-On Display, tema, warna, dan wallpaper mereka sendiri, hingga font, ikon, dan nada dering. ColorOS 11 juga meningkatkan Dark Mode yang tersedia pada stock Android dengan tiga skema warna dan tingkat kontras.

Hal menarik lainnya, kehadiran OPPO Relax 2.0 juga memungkinkan pengguna untuk menciptakan kreasi white noise mereka sendiri. Hal ini sekaligus menghadirkan koleksi suara yang lebih kaya dan imersif, yang berasal dari berbagai kota di seluruh dunia.

“ColorOS 11 mendapatkan tanggapan yang luar biasa dari para pengguna dan pengembang sejak diluncurkan pada September lalu. Kami telah bekerja sama dengan tim Android dalam memperbaiki bug dan mengevaluasi masukan-masukan dari ribuan pengguna di seluruh dunia,” ucap Aryo Meidianto, PR Manager OPPO Indonesia, ColorOS

OPPO berkolaborasi dengan Google guna mewujudkan peluncuran dan pembaruan yang lebih cepat untuk ColorOS 11. Peluncurannya pun sejalan dengan pengumuman Google Android 11, dan kini ColorOS 11 merupakan salah satu sistem operasi selular pertama yang mengumumkan versi resmi berbasis Android 11 di Indonesia.

Peluncuran gelombang pertama:

• OPPO Reno4 F: 12 November 2020

• OPPO Find X2, Find X2 Pro, Find X2 Pro Automobili Lamborghini Edition: 25 November 2020

Comments

Harga HP Terbaru

Berita10 months ago
Mengusung Banyak Fitur Keren, Berikut Spesifikasi Reno 12 Pro 5G

Oppo kembali menghadirkan smartphone dengan spek tinggi. Salah satunya adalah Oppo Reno 12 Pro 5G dengan performa yang bisa diandalkan....

Harga HP1 year ago
Harga dan Spesifikasi Samsung Galaxy M34 5G

Gebrakan terbaru yang ditunjukkan oleh Samsung di pasar smartphone Indonesia adalah meluncurkan Galaxy M34 5G. Smartphone ini dipasarkan dengan harga...

Harga HP2 years ago
Harga dan Spesifikasi POCO F5

Datang sebagai smartphone flagship, POCO F5 hadir ditujukan untuk para gamer, penggiat fotografi, dan tech lovers.

Harga HP2 years ago
Harga dan Spesifikasi vivo Y36

vivo kembali membuat kejutan di pasar smartphone Indonesia dengan meluncurkan vivo Y36. Smartphone yang membawa segudang daya tarik ini dibanderol...

Harga HP2 years ago
Harga dan Spesifikasi Samsung Galaxy A54 5G

Galaxy A54 5G sudah hadir resmi di Indonesia. Bagi kalian yang tertarik meminang smartphone ini, Galaxy A54 5G datang dengan...

Harga HP2 years ago
Harga dan Spesifikasi Redmi Note 12 Pro 5G

Xiaomi kembali menggebrak pasar Indonesia pada akhir bulan Maret lalu dengan meluncurkan Redmi Note 12 Pro 5G. Smartphone kelas menengah...

Harga HP2 years ago
Harga dan Spesifikasi OPPO Reno8 T 5G

Pada bulan Maret 2023 lalu OPPO telah secara resmi meluncurkan OPPO Reno8 T 5G di pasar Indonesia. Smartphone mid-range ini...

Harga HP2 years ago
Harga dan Spesifikasi realme C55 NFC

realme secara resmi telah memasarkan realme C55 NFC di Indonesia sejak awal Maret 2023. Smartphone entry-level ini membawa banyak fitur...

Aplikasi DroidLime

Get it on Google Play

Populer