OPPO Siap Goda Pecinta Gadget dengan OPPO Find X

OPPO terakhir merilis smartphone yang masuk ke dalam kelas flagship pada tahun 2014 lalu, yakni dengan menelurkan OPPO Find 7. Setelah itu, OPPO sama sekali tak lagi memproduksi penerus Find Series. Spekulasi yang beredar menyebutkan bahwa pabrikan smartphone asal Cina ini sedang menggarap Find 9 dan Find 11.

Namun spekulasi yang beredar itu dikonfirmasi oleh OPPO yang menyebutkan bahwa semua itu tak benar. Dan mulai saat itu banyak orang yang menduga bahwa OPPO benar-benar akan menghentikan kehadiran Find Series dan lebih fokus untuk menggarap smartphone budget dan kelas menengah ke atas yang dijual dengan harga terjangkau.

Namun sebuah kejutan terbaru ditunjukkan oleh OPPO. Ya! OPPO baru-baru ini menegaskan bahwa mereka dalam waktu dekat akan menghadirkan Find Series terbaru yang dikonfirmasi dengan nama OPPO Find X. Hal ini pun mereka pertegas lewat sebuah poster yang di-posting ke situs Weibo.

OPPO pun juga telah mengubah logo profil Weibo-nya menjadi Find X. Hal ini sekaligus menegaskan bahwa Find X akan jadi smartphone flagship berikutnya dari OPPO. Pengumuman tentang keberadaan smartphone Find X telah hadir tepat setelah peluncuran Xiaomi Mi 8 dan Mi 8 Explorer Edition.

Lantas, seperti apa penampilan OPPO Find X nantinya? Seperti bocoran yang muncul di bulan Mei 2018 lalu, smartphone ini akan hadir dengan layar berlekuk dan dukungan triple camera di bagian belakangnya. Sayangnya, tak ada spesifikasi hardware yang diungkap.

Masih dari bocoran gambar yang ditampilkan, smartphone ini juga tidak dilengkapi pemindai sidik jari di bagian belakang. Spekulasi yang beredar, OPPO Find X akan mengadopsi pemindai sidik jari di dalam layar. Hal ini tentunya sejalan dengan paten keamanan biometrik terbaru yang telah diterima oleh OPPO.

Baca juga

Rumor lainnya mengatakan bahwa Find X akan dilengkapi dengan modul pengenalan wajah 3D mirip Apple iPhone X dan Xiaomi Mi 8 Explorer Edition. Fitur lainnya yang juga diharapakan datang ke dalam smartphone ini adalah dukungan pengisian baterai super cepat, pembesaran lensa kamera hingga 5x dan dukungan konektivitas 5G.