Connect with us
M5406KA250px
Berita

OPPO Reno4 SE Tiba dengan Chipset Dimensity 720

OPPO melengkapi keluarga OPPO Reno4 Series dengan menghadirkan OPPO Reno4 SE. Smartphone yang punya dukungan konektivitas 5G ini telah dibekali chipset Dimensity 720.

Updated

OPPO kembali membuat kejutan dengan mengumumkan kehadiran anggota keluarga Reno4 terbaru yang disebut sebagai OPPO Reno4 SE. Ya! Ini adalah seri OPPO Reno4 yang paling terjangkau dan sudah memiliki dukungan 5G berkat chipset Dimensity 720 yang disematkan ke dalam bodinya.

Seperti juga saudara kandungnya, Reno4 SE juga memiliki desain yang mengesankan. Bodinya tipis, yakni memiliki ukuran ketebalan 7,9 mm. OPPO Reno4 SE dibangun dengan panel OLED berukuran 6,43 inci dan memiliki resolusi FullHD+ alias 1.080 piksel.

OPPO juga menginformasikan bahwa layar smartphone barunya ini hanya memiliki refresh rate standar, yakni 60 Hz serta touch sampling rate 180 Hz. Sementara itu, tingkat kecerahan layarnya mencapai 600 nits. Ada dukungan pemindai sidik jari di bawah panel layar dan kamera depan 32 MP yang duduk manis dalam sebuah punch-hole.

Seperti yang telah disebutkan, OPPO Reno4 SE telah dibekali dengan chipset Dimensity 720 dengan kemampuan 5G. Chipset ini berpasangan dengan RAM sebesar 8 GB serta penyimpanan internal hingga berkapasitas 256 GB dengan teknologi UFS 2.0 yang tidak dapat diperluas.

Pada panel bagian belakang, OPPO Reno4 SE telah dibekali oleh tiga buah kamera yang duduk manis dalam sebuah modul berbentuk persegi. Kamera utamanya adalah 48 MP dengan aperture f/1.7 yang berpasangan dengan kamera ultra-wide 8 MP f/2.2 dan lensa makro 2 MP f/2.4.

Kalian penasaran dengan kapasitas catu dayanya? OPPO Reno4 SE telah dibekali baterai berkapasitas 4.300 mAh dengan dukungan 65W SuperVOOC Flash Charge 2.0. Menariknya teknologi 65W SuperVOOC Flash Charge 2.0 yang ada pada Reno4 SE ini punya kompabilitas tinggi dengan 18W Power Delivery.

Ketika pengguna nantinya mengelarkan OPPO Reno4 SE dari kotak pembelian, smartphone ini sudah siap digunakan berkat antarmuka ColorOS 7.2 berbasis Android 10. Ya! Bukan Android 11, yang lebih baru berdasarkan rilis Android terbaru.

OPPO Reno4 SE sudah siap dijual dengan penawaran pre-order di Cina seharga CNY 2.499 atau setara Rp5,4 juta untuk varian 128. Sedangkan bagi konsumen yang tertarik membeli OPPO Reno4 SE varian 256 GB, smartphone ini dibanderol dengan harga CNY 2.799 atau setara dengan Rp6 juta. Warna yang tersedia, Hitam, Biru dan Putih.

Comments

Harga HP Terbaru

Berita10 months ago
Mengusung Banyak Fitur Keren, Berikut Spesifikasi Reno 12 Pro 5G

Oppo kembali menghadirkan smartphone dengan spek tinggi. Salah satunya adalah Oppo Reno 12 Pro 5G dengan performa yang bisa diandalkan....

Harga HP1 year ago
Harga dan Spesifikasi Samsung Galaxy M34 5G

Gebrakan terbaru yang ditunjukkan oleh Samsung di pasar smartphone Indonesia adalah meluncurkan Galaxy M34 5G. Smartphone ini dipasarkan dengan harga...

Harga HP2 years ago
Harga dan Spesifikasi POCO F5

Datang sebagai smartphone flagship, POCO F5 hadir ditujukan untuk para gamer, penggiat fotografi, dan tech lovers.

Harga HP2 years ago
Harga dan Spesifikasi vivo Y36

vivo kembali membuat kejutan di pasar smartphone Indonesia dengan meluncurkan vivo Y36. Smartphone yang membawa segudang daya tarik ini dibanderol...

Harga HP2 years ago
Harga dan Spesifikasi Samsung Galaxy A54 5G

Galaxy A54 5G sudah hadir resmi di Indonesia. Bagi kalian yang tertarik meminang smartphone ini, Galaxy A54 5G datang dengan...

Harga HP2 years ago
Harga dan Spesifikasi Redmi Note 12 Pro 5G

Xiaomi kembali menggebrak pasar Indonesia pada akhir bulan Maret lalu dengan meluncurkan Redmi Note 12 Pro 5G. Smartphone kelas menengah...

Harga HP2 years ago
Harga dan Spesifikasi OPPO Reno8 T 5G

Pada bulan Maret 2023 lalu OPPO telah secara resmi meluncurkan OPPO Reno8 T 5G di pasar Indonesia. Smartphone mid-range ini...

Harga HP2 years ago
Harga dan Spesifikasi realme C55 NFC

realme secara resmi telah memasarkan realme C55 NFC di Indonesia sejak awal Maret 2023. Smartphone entry-level ini membawa banyak fitur...

Aplikasi DroidLime

Get it on Google Play

Populer