Connect with us
M5406KA250px
Berita

OPPO R15S Muncul di TENAA, Layar 6,2 Inci dan Baterai Jumbo

Updated

OPPO saat ini sedang gesit untuk menggoda pecinta gadget lewat Find X yang rencananya baru akan meluncur pada tanggal 19 Juni 2018 di Paris, Perancis. Jika di perhatikan lewat beberapa bocoran yang muncul belakangan ini, memang Find X terbilang pantas sebagai smartphone yang ditungu-tunggu kehadirannya di tahun ini.

Namun, OPPO rupanya tidak hanya sibuk untuk mempersiapkan kelahiran OPPO Find X. Ya! Pabrikan smartphone asal Cina yang mulai tercatat masuk lima besar pasar smartphone global ini juga sedang bersiap-siap untuk merilis seri “upper-midrange” terbarunya, yakni OPPO R15S.

Unit smartphone yang diduga OPPO R15S juga baru-baru ini sudah terlihat di situs TENAA. Muncul dengan estetika yang sama persis dengan OPPO R15, bodi smartphone ini juga dibalut material alumunium dalam sentuhan warna biru. Tombol Power (On/Off) dan Volume ditempatkan di sisi kiri perangkat.

Pada bagian belakang, kita bisa menemukan dukungan dual-camera yang diposisikan secara horisontal plus LED flash. Namun, tak ada pemindai sidik jari di bagian belakang dan juga di bagian depan. Jadi, besar kemungkinan OPPO akan mengadopsi pemindai sidika jari di dalam layar, mirip dengan Vivo X21.

OPPO R15S diduga kuat telah disertifikasi oleh TENAA dalam dua varian yang diidentifikasi dengan kode penamaan PABT00 dan PABM00. Mengingat kedua model tersebut memiliki layar 6,2 inci, jadi besar kemungkinan smartphone ini akan hadir dalam versi standar dan pro.

Bodinya memiliki dimensi 156,2 x 75,6 x 8,2 mm. Baterai yang dibenamkan memiliki kapasitas jumbo, yakni 4.100 mAh, yang artinya lebih besar dari baterai yang ada di dalam OPPO R15. Sayangnya TENAA tak mengungkap informasi lain tentang spesifikasi hardware yang terpasang di dalam perangkat tersebut.

Besar kemungkinan, OPPO R15S akan datang dengan salah satu chipset midrange Qualcomm terbaik. Jadi, bisa kemungkinan akan disematkan Snapdragon 660 Octa-core atau Snapdragon 710 yang baru diperkenalkan. Chipset tersebut harus dipasangkan dengan RAM 4 GB atau 6 GB serta ROM 128 GB atau 256 GB.

Baca juga

Tak hanya desain dan dukungan chipset yang terdengar menarik, diharapkan smartphone ini juga datang dengan dukungan dual-camera yang mumpuni. Selain itu, tentu saja dukungan artificial intelligence juga akan menambah nilai jual smartphone ini. Bukan begitu? Kami tunggu komentar Anda.

Comments

Harga HP Terbaru

Berita10 months ago
Mengusung Banyak Fitur Keren, Berikut Spesifikasi Reno 12 Pro 5G

Oppo kembali menghadirkan smartphone dengan spek tinggi. Salah satunya adalah Oppo Reno 12 Pro 5G dengan performa yang bisa diandalkan....

Harga HP1 year ago
Harga dan Spesifikasi Samsung Galaxy M34 5G

Gebrakan terbaru yang ditunjukkan oleh Samsung di pasar smartphone Indonesia adalah meluncurkan Galaxy M34 5G. Smartphone ini dipasarkan dengan harga...

Harga HP2 years ago
Harga dan Spesifikasi POCO F5

Datang sebagai smartphone flagship, POCO F5 hadir ditujukan untuk para gamer, penggiat fotografi, dan tech lovers.

Harga HP2 years ago
Harga dan Spesifikasi vivo Y36

vivo kembali membuat kejutan di pasar smartphone Indonesia dengan meluncurkan vivo Y36. Smartphone yang membawa segudang daya tarik ini dibanderol...

Harga HP2 years ago
Harga dan Spesifikasi Samsung Galaxy A54 5G

Galaxy A54 5G sudah hadir resmi di Indonesia. Bagi kalian yang tertarik meminang smartphone ini, Galaxy A54 5G datang dengan...

Harga HP2 years ago
Harga dan Spesifikasi Redmi Note 12 Pro 5G

Xiaomi kembali menggebrak pasar Indonesia pada akhir bulan Maret lalu dengan meluncurkan Redmi Note 12 Pro 5G. Smartphone kelas menengah...

Harga HP2 years ago
Harga dan Spesifikasi OPPO Reno8 T 5G

Pada bulan Maret 2023 lalu OPPO telah secara resmi meluncurkan OPPO Reno8 T 5G di pasar Indonesia. Smartphone mid-range ini...

Harga HP2 years ago
Harga dan Spesifikasi realme C55 NFC

realme secara resmi telah memasarkan realme C55 NFC di Indonesia sejak awal Maret 2023. Smartphone entry-level ini membawa banyak fitur...

Aplikasi DroidLime

Get it on Google Play

Populer