Connect with us
M5406KA250px
Berita

OPPO A95 akan Segera Diluncurkan di Pasar Asia Tenggara

OPPO bersiap-siap untuk meluncurkan OPPO A95 4G. Informasi terbaru yang dibagikan oleh informan Sudhanshu Ambhore mengungkapkan bahwa OPPO A95 4G akan segera menuju ke pasar Asia Tenggara bulan ini.

Updated

Laporan terbaru mengklaim bahwa OPPO bersiap-siap untuk meluncurkan OPPO A95 4G. Informasi terbaru yang dibagikan oleh informan Sudhanshu Ambhore mengungkapkan bahwa OPPO A95 4G akan segera menuju ke pasar Asia Tenggara bulan ini.

Sebuah poster OPPO A95 4G yang dibagikan ​​oleh Ambhore mengungkapkan bahwa smartphone tersebut akan punya layar dengan desain punch-hole. Sementara, pada panel bagian belakangnya, perangkat tersebut punya tiga unit kamera yang disusun secara vertikal dalam modul berbentuk segi empat dengan sudut tumpul.

Di bagian sisi kiri perangkat, OPPO menempatkan tombol volume yang berdampingan dengan tombol daya. OPPO A95 4G akan tersedia dalam dua warna pilihan, seperti Glowing Starry Black dan Rainbow Silver. Ambhore juga berbagi bidikan langsung dari smartphone tersebut.

Sayangnya, hingga saat ini belum ada informasi konkrit mengenai spesifikasi dari OPPO A95 4G. Baru-baru ini, smartphone tersebut juga sudah terlihat di situs benchmark Geekbench dengan RAM 8 GB dan dukungan chipset Snapdragon 662 dari Qualcomm.

Sementara, saat muncul di situs sertifikasi, terungkap bahwa smartphone ini akan tiba dengan pra-instal ColorOS 11.1 dan baterai 5.000 mAh. Tak sedikit yang berharap, perangkat ini membawa dukungan untuk pengisian cepat 33W. Kemungkinan itu bisa menjadi versi rebranding dari ponsel pintar OPPO yang ada untuk pasar lainnya.

Ada kemungkinan OPPO A95 4G ​​bisa menjadi model rebadged dari OPPO F19 yang memulai debutnya di India awal tahun ini. OPPO F19 memiliki layar FHD+ AMOLED 6,43 inci, Snapdragon 662, Android 11 dengan baju ColorOS 11.1, tiga kamera 48 MP, kamera depan 16 MP, dan baterai 5.000 mAh yang punya dukungan pengisian cepat 33W.

Belum lama ini, di hadapan sejumlah media dan tech-reviewer Indonesia, OPPO juga sudah memperlihatkan smartphone “misterius” yang diduga kuat akan masuk ke alam lini A Series. Yang bisa diketahui dari smartphone tersebut punya dukungan IPX4, layar AMOLED dan baterai 5.000 mAh.

“Di kuartal IV tahun 2021, kami menyiapkan satu perangkat yang menjadi unggulan OPPO Indonesia untuk bertarung di akhir tahun. Belum banyak yang bisa kami bicarakan mengenai perangkat ini, namun yang pasti beberapa fitur dasar dan penampilan luar perangkat ini sudah bisa dilihat,” ucap Aryo Meidianto A, PR Manager OPPO Indonesia.

Comments

Harga HP Terbaru

Berita10 months ago
Mengusung Banyak Fitur Keren, Berikut Spesifikasi Reno 12 Pro 5G

Oppo kembali menghadirkan smartphone dengan spek tinggi. Salah satunya adalah Oppo Reno 12 Pro 5G dengan performa yang bisa diandalkan....

Harga HP1 year ago
Harga dan Spesifikasi Samsung Galaxy M34 5G

Gebrakan terbaru yang ditunjukkan oleh Samsung di pasar smartphone Indonesia adalah meluncurkan Galaxy M34 5G. Smartphone ini dipasarkan dengan harga...

Harga HP2 years ago
Harga dan Spesifikasi POCO F5

Datang sebagai smartphone flagship, POCO F5 hadir ditujukan untuk para gamer, penggiat fotografi, dan tech lovers.

Harga HP2 years ago
Harga dan Spesifikasi vivo Y36

vivo kembali membuat kejutan di pasar smartphone Indonesia dengan meluncurkan vivo Y36. Smartphone yang membawa segudang daya tarik ini dibanderol...

Harga HP2 years ago
Harga dan Spesifikasi Samsung Galaxy A54 5G

Galaxy A54 5G sudah hadir resmi di Indonesia. Bagi kalian yang tertarik meminang smartphone ini, Galaxy A54 5G datang dengan...

Harga HP2 years ago
Harga dan Spesifikasi Redmi Note 12 Pro 5G

Xiaomi kembali menggebrak pasar Indonesia pada akhir bulan Maret lalu dengan meluncurkan Redmi Note 12 Pro 5G. Smartphone kelas menengah...

Harga HP2 years ago
Harga dan Spesifikasi OPPO Reno8 T 5G

Pada bulan Maret 2023 lalu OPPO telah secara resmi meluncurkan OPPO Reno8 T 5G di pasar Indonesia. Smartphone mid-range ini...

Harga HP2 years ago
Harga dan Spesifikasi realme C55 NFC

realme secara resmi telah memasarkan realme C55 NFC di Indonesia sejak awal Maret 2023. Smartphone entry-level ini membawa banyak fitur...

Aplikasi DroidLime

Get it on Google Play

Populer