OnePlus 8 Pro Nongol di Database Geekbench, Punya RAM 12 GB
Satu perangkat terbaru dari OnePlus yang diperkirakan akan muncul di tahun ini, yakni OnePlus 8 Pro sudah duduk manis di database Geekbench. Ya! Perangkat ini ditenagai SoC Snapdragon 865, RAM 12 GB dan berjalan dengan Android 10.
Salah satu pabrikan smartphone global yang banyak dibicarakan oleh pencinta gadget di tahun lalu adalah OnePlus. Ya! Di semester pertama tahun ini, mereka akan mengumumkan tiga ponsel pintar terbarunya. Ada OnePlus 8 dan OnePlus 8 Pro yang merupakan penerus OnePlus 7 dan OnePlus 7 Pro tahun lalu.
Nah! Perangkat ketiga yang akan diperkenalkan oleh OnePlus di tahun ini adalah OnePlus 8 Lite. Menjelang tanggal rilis yang mungkin lebih awal di tahun ini dibandingkan tahun lalu, OnePlus 8 Pro telah terlihat di Geekbench. Ya! Di basis data Geekbench perangakat ini muncul sebagai “GALILEI IN2023”.
Perangkat ini berjalan dengan Android 10 dan memiliki RAM sebesar 12 GB. Satu hal yang cukup menarik adalah chipset yang dibenamkan ke dalam perangkat ini. Ya! Tercatat, perangkat ini dibekali chipset Snapdragon 865 yang juga bakal kita temukan pada flagship lainnya.
Dalam pengujian single-core, perangkat ini mencetak skor 4.296 poin dan pengujian multi-core, skor yang dihasilkan mencapai 12.531 poin. Ya! Beberapa waktu lalu perangkat yang diduga sebagai Sony Xperia 5 juga muncul di Geekbench dan ditenagai chipset yang sama, Snapdragon 865.
Meskipun sama-sama ditenagai chipset flagship terbaru dari Qualcomm, skor pengujian Geekbench menunjukkan hasil yang berbeda. Ya! Perangkat yang diduga kuat sebagai OnePlus 8 Pro ini punya skor lebih rendah ketimbang Sony Xperia 5 (single-core: 4.261 poin & multi-core: 13.422 poin).
Diperkirakan, OnePlus 8 Pro akan datang dengan layar AMOLED melengkung yang punya punch-hole di sudut kiri atas. Laporan lainnya mengklaim bahwa smartphone ini akan punya layar dengan refresh rate 120 Hz. Ada juga dukungan empat kamera di bagian belakang dan pemindai sidik jari di dalam layar.
Via: Gizmochina