Nokia 6 (2018) Bakal Meluncur Minggu Ini?
HMD Global digosipkan pada awal tahun 2018 ini akan merilis satu perangkat Nokia terbaru, yakni Nokia 6 (2018). Bahkan, perangkat tersebut belum lama ini telah muncul di situs sertifikasi asal Cina, TENAA.
Satu hal yang menarik, tak seperti bocoran-bocoran sebelumnya yang sempat merebak, Nokia 6 (2018) sepertinya batal untuk mengadopsi desain layar kekinian dengan aspek rasio 18:9. HMD Global hanya mengemas smartphone ini dengan layar berukuran 5,5 inci Full HD 16:9.
Nokia 6 (2018) yang dikembangkan dengan nomor model TA-1054 ini memiliki dimensi berukuran 148,8 x 75,8 x 8,15 mm. Untuk dapur pacunya, HMD Global akan menyematkan chipset Snapdragon 630 octa-core dengan clockspeed 2,2 GHz.
Guna menyokong kinerja chipset yang disematkan, smartphone ini juga akan dibekali dengan RAM sebesar 4 GB serta pilihan internal storage dengan kapasitas 32 GB dan 64 GB. Tak ketinggalan, smartphone ini juga masih dibekali dengan slot microSD untuk menampung data tambahan.
Bicara soal dukungan kamera yang disematkan, Nokia 6 (2018) dikemas dengan kamera utama 16 MP dan kamera depan 8 MP. Hampir sama dengan Nokia 6 versi sebelumnya, smartphone ini juga disokong dengan baterai berkapasitas 3.000 mAh.
Dukungan lainnya yang turut disematkan ke dalam Nokia 6 (2018) adalah Dual-SIM Card dengan jaringan 4G LTE, WiFi, Bluetooth dan sistem operasi Android 7.1.1 Nougat. Saat diluncurkan, smartphone ini hadir dalam beragam warna pilihan, yakni White, Blue, dan Black.
Baca juga
- Cara Pakai Animoji ala iPhone X di Semua Smartphone Android
- Tes Kamera Huawei Nova 2i: Bisa Sebagus DSLR?
- iPhone X Cepat Panas dan Lemot Saat Di-charge, Kok Bisa?
Berdasarkan informasi lain yang terut beredar, Nokia 6 (2018) akan diluncurkan pada tanggal 5 Januari 2018 mendatang. Untuk itu, mari kita tunggu saja waktu peluncuran resminya yang hadir dalam beberapa hari ke depan.