Nokia 3310 Masuk Indonesia, Bisa Dicicil Sampai 36x
Niat HMD Global untuk menglobalkan smartphone Nokia sepertinya tidak main-main. Tiga smartphone Android buatannya, yakni Nokia 3, 5, dan 6 bakal dipasarkan secara global pada bulan Juni 2017 ini.
India dikabarkan bakal jadi salah satu negara yang kebagian jatah smartphone Android Nokia pada 13 Juni. Bukan tidak mungkin Nokia juga bakal hadir resmi di Indonesia mengingat begitu seksinya pasar Indonesia. Hanya saja waktunya mungkin lebih lama karena harus memenuhi aturan TKDN.
Sembari menunggu kehadiran resmi Android Nokia, kita bisa lebih dulu mencicipi ponsel klasik modern Nokia 3310 reborn di tanah air. Ponsel ini bisa leluasa masuk karena tidak punya jaringan 4G. Tanda-tanda kehadirannya sudah tercium melalui e-commerce Dinomarket yang sudah membuka pre-order.
Di Dinomarket, Nokia 3310 reborn ditawarkan seharga Rp650 ribu. Harga ini tak beda jauh dengan banderolnya untuk kawasan Eropa. Menariknya, Dinomarket juga menawarkan opsi cicilan 0 persen hingga 36 bulan melalui beberapa bank yang mendukung.
Baca Juga
- Smartphone Android Nokia Tersedia di Pasar Global Mulai Juni 2017
- Tiga Android Nokia Siap Terima Android O
- Kembali Muncul di Geekbench, Nokia 9 Punya Varian RAM 8 GB
Dikutip dari Kompas Tekno, petinggi HMD Global sendiri juga sudah mengonfirmasi perihal kehadiran resmi Nokia 3310 di Indonesia. Smartphone ini membawa layar warna 2,4 inci dengan dukungan dual-SIM GSM serta kamera 2 MP. Tertarik untuk bernostalgia dengan ponsel ini?