Melihat Lebih Detail Render Google Pixel 3 dan Pixel 3 XL
Rumor seputar smartphone besutan Google, yakni Pixel 3 kabarnya akan hadir dengan layar yang memiliki aspek rasio 18:9. Sedangkan Pixel 3 XL akan memiliki layar yang lebih besar dan kabarnya Google akan mengemas smartphone ini dengan layar berponi alias notch.
Kini, bocoran terbaru mengenai dua smartphone tersebut kembali diperlihatkan oleh @OnLeaks dalam bentuk serangkaian gambar yang tak hanya memperlihatkan desain bagian depan, tetapi juga bagian belakangnya. Sangat menarik untuk kita lihat lebih lanjut.
Terlihat jelas, Pixel 3 akan memiliki layar tanpa poni dan menawarkan aspek rasio 18:9. Diperkirakan bentang layar smartphone ini berukuran 5,4 inci. Dari gambar yang ada, smartphone ini juga dilengkapi dengan sepasang speaker, masing-masing diposisikan pada panel atas bawah layar.
Bezel bagian atas juga nampaknya akan dimanfaatkan oleh Pixel 3 XL untuk memuat kamera depan ganda. Soal dimensi, diperkirakan smartphone ini memiliki ukuran 145,6 x 68,2 x 7,9 mm. Sayangnya, sulit untuk mengetahui perkiraan berat smartphone ini.
Seri pendahulunya, yakni Pixel 2 memiliki dimensi 145,7 x 69,7 x 7,8 mm dan bentang layarnya hanya berukuran 5 inci. Meskipun memiliki bodi dan ukuran layar sedikit lebih besar, disebut-sebut Pixel 3 masih nyaman saat digenggam atau dimasukkan ke dalam saku celana.
Selain itu, karena kamera belakang dibuat sedikit lebih menonjol, ketebalan Pixel 3 juga sedikit meningkat. Panel belakang smartphone ini hanya dilengkapi dengan kamera belakang tunggal, pemindai sidik jari dan desain dual-tone, seperti pendahulunya. Artinya, panel belakang bagian atas terbuat dari kaca dan sisanya terbuat dari logam.
Sedangkan Pixel 3 XL terungkap memiliki layar poni alias notch. Menariknya, poni yang ada pada smartphone berukuran 6,2 inci ini menawarkan ruang yang lebih besar. Sayangnya, tak diungkap mengenai rasio screen-to-body smartphone ini.
Pixel 3 XL menawarkan aspek rasio 19:9 dan memiliki dimensi berukuran 158 x 76.6 x 7.9mm dan ini sangat mirip dengan Pixel 2 XL yang memiliki 157.9 x 76.7 x 7.9mm dan layarnya juga sedikit lebih kecil, yakni hanya 6 inci. Smartphone ini juga sudah dilengkapi dengan speaker depan ganda dan juga kamera depan ganda.
Seperti Pixel 3, diperkirakan Pixel 3 XL juga memiliki desain panel belakang dual-tone. Dan yang cukup mengejutkan, smartphone ini masih percaya diri untuk mengadopsi dukungan kamera tunggal di bagian belakang. Tentu saja, inilah cara Google untuk membuktikan kemampuan R&D yang dimilikinya dalam mengembangkan Pixel terbaru.
Baca juga
- Casing ini Kembali Ungkap Dukungan Kamera Belakang Google Pixel 3 XL
- Render ini Perlihatkan Warna Menarik Google Pixel 3 XL
- Inilah Penampakan Google Pixel 3 XL, Punya Poni dan Satu Kamera Belakang
Soal spesifikasi hardware yang dibenamkan memang belum banyak diungkap. Namun tak sedikit yang menduga, keduanya akan datang dengan chipset Snapdragon 845. Pixel 3 Xl yang dipekiakan akan dijual lebih mahal akan disokong dengan RAM 6 GB. Seperti tahun lalu, diperkirakan, duo Pixel 3 ini akan melenggang pada Oktober 2018.
Via: Gizmochina