Tahun ini tak seperti tahun-tahun sebelumnya bagi LG. Tahun ini kiprah LG tak terlalu bersinar di pasar smartphone. Dibanding para pesaingnya yang merilis lebih dari satu smartphone flagship, LG sejauh ini justru hanya punya satu smartphone flagship: LG G4.
LG G4 sejatinya mengusung layar 5,5 inci. Namun tidak seperti kebanyakan smartphone berdimensi 5,5 inci lainnya, dimensi LG G4 lebih compact. Jika ukuran layar 5,5 inci masih kurang besar, LG bakal merilis versi terbaru dari G4 dengan layar 5,7 inci, yakni LG G4 Pro.
Berdasarkan data dari GFXBench, LG G4 Pro punya dimensi layar 5,7 inci dengan resolusi quad HD 2.560 x 1.440 piksel. Prosesor yang digunakan masih sama, Qualcomm Snapdragon 808 6-core dengan clockspeed 1,8 GHz. Namun ada peningkatan di sisi RAM, dari 3 GB kini menjadi 4 GB serta storage menjadi 64 GB.
LG G4 dikenal sebagai smartphone dengan kamera yang luar biasa. Pada G4 Pro, kamera yang digunakan nampaknya masih sama. Kamera utamanya beresolusi 16 MP sedangkan kamera depannya justru malah lebih rendah dengan resolusi 5 MP dibanding G4 yang memiliki resolusi 8 MP.
Belum diketahui bagaimana desain dan penampakan smartphone yang hadir dengan OS Android 5.1.1 ini. Mungkin saja LG masih mempertahankan desain melengkung dengan pilihan material plastik dan kulit layaknya LG G4 terdahulu. Smartphone ini kemungkinan besar bakal diumumkan pada 10 Oktober 2015.
Bacaan menarik
- Beli yang Mana, vivo S1 Pro atau realme 5s?
- 6 Hal yang Patut Kalian Tahu Sebelum Beli ASUS ZenFone 6
- Punya SoC Sama, Pilih Redmi Note 8, realme 5 atau OPPO A9 2020?
- 1 Tahun di Indonesia, realme Gelontorkan 10 Seri Smartphone
- 10 Ponsel yang Punya Kamera Belakang Terbaik Versi DxOMark
- Rp3 Jutaan, Pilih Samsung Galaxy A30s, realme 5 Pro atau OPPO A9 2020?