Connect with us
M5406KA250px
Berita

Lenovo Z6 Resmi Melenggang, Dijual Mulai Rp3,9 Juta

Lenovo secara resmi telah memperkenalkan smartphone barunya, Lenovo Z6. Smartphone kelas menengah ini datang dengan dukungan chipset Snapdragon 730.

Updated

Pada bulan April 2019, Lenovo telah mengumumkan Lenovo Z6 Pro dan kemudian melanjutkan dengan memperkenalkan Lenovo Z6 Youth Edition pada bulan Mei 2019. Nah! Pada bulan ini, Lenovo kembali membuat gebrakan dengan merilis Lenovo Z6.

Lenovo mengemas Lenovo Z6 dengan paduan material magnesium cage roll dan pada bagian belakangnya dilapisi kaca 3D dengan pengaturan tiga kamera. Ada pun konfigurasi ketiga kamera yang disematkan mencakup kensa utama 24 MP f/1.8, lensa telefoto 8 MP zoom optik 2x dan lensa kedalaman 5 MP.

Pada bagian depan, Lenovo telah melengkapi Lenovo Z6 dengan layar OLED berukuran 6,39 inci yang memiliki resolusi 2.340 x 1.080 piksel dan aspek rasio 19,5:9. Layar smartphone ini memiliki refresh rate pengambilan sampel sebesar 120 Hz dan mendukung color gamut HDR10 serta DCI-P3.

Kelebihan lainnya dari Lenovo Z6 ini adalah dukungan pemindai sidik jari yang disematkan di bawah layar. Selain itu, pengguna juga bisa menemukan kamera depan dengan sensor 16 MP. Sedangkan untuk dapur pacunya, Lenovo mempercayakan Snapdragon 730.

Ada tiga kombinasi memori yang ditawarkan, yaitu RAM 6 GB + ROM 64 GB, RAM 6 GB + ROM 128 GB dan RAM 8 GB + ROM 128 GB. Smartphone ini juga masih memiliki slot untuk menempatkan kartu microSD yang mampu menampung data tambahan hingga 512 GB.

Lenovo Z6 melakukan booting dengan antarmuka ZUI 11 berbasis Android Pie. Di dalam smartphone ini juga telah terpasang baterai berkapasitas 4.000 mAh dengan dukungan pengisian cepat 15W. Dalam paket penjualannya, Lenovo juga menyertakan charger alias pengisi daya 18W.

Sorotan fitur lainnya yang menjadi daya tarik dari smartphone ini adalah dukungan port USB-C, jack audio 3.5mm dan Bluetooth 5.0. Lenovo Z6 hanya tersedia dalam pilihan warna Biru dan dibanderol seharga CNY 1.899 atau sekitar Rp3,9 juta untuk model RAM 6 GB + ROM  64 GB.

Baca juga

Sementara itu, untuk dua model lainnya, yakni RAM 6 GB + ROM 128 GB dan RAM 8 GB + ROM 128 GB, masing-masing dijual dengan harga CNY 2.099 dan CNY 2.499 atau sekitar Rp4,3 juta dan Rp5,1 juta. Smartphone ini untuk sementara baru dipasarkan di Cina dan akan dijual mulai 9 Juli 2019.

Comments

Harga HP Terbaru

Berita10 months ago
Mengusung Banyak Fitur Keren, Berikut Spesifikasi Reno 12 Pro 5G

Oppo kembali menghadirkan smartphone dengan spek tinggi. Salah satunya adalah Oppo Reno 12 Pro 5G dengan performa yang bisa diandalkan....

Harga HP1 year ago
Harga dan Spesifikasi Samsung Galaxy M34 5G

Gebrakan terbaru yang ditunjukkan oleh Samsung di pasar smartphone Indonesia adalah meluncurkan Galaxy M34 5G. Smartphone ini dipasarkan dengan harga...

Harga HP2 years ago
Harga dan Spesifikasi POCO F5

Datang sebagai smartphone flagship, POCO F5 hadir ditujukan untuk para gamer, penggiat fotografi, dan tech lovers.

Harga HP2 years ago
Harga dan Spesifikasi vivo Y36

vivo kembali membuat kejutan di pasar smartphone Indonesia dengan meluncurkan vivo Y36. Smartphone yang membawa segudang daya tarik ini dibanderol...

Harga HP2 years ago
Harga dan Spesifikasi Samsung Galaxy A54 5G

Galaxy A54 5G sudah hadir resmi di Indonesia. Bagi kalian yang tertarik meminang smartphone ini, Galaxy A54 5G datang dengan...

Harga HP2 years ago
Harga dan Spesifikasi Redmi Note 12 Pro 5G

Xiaomi kembali menggebrak pasar Indonesia pada akhir bulan Maret lalu dengan meluncurkan Redmi Note 12 Pro 5G. Smartphone kelas menengah...

Harga HP2 years ago
Harga dan Spesifikasi OPPO Reno8 T 5G

Pada bulan Maret 2023 lalu OPPO telah secara resmi meluncurkan OPPO Reno8 T 5G di pasar Indonesia. Smartphone mid-range ini...

Harga HP2 years ago
Harga dan Spesifikasi realme C55 NFC

realme secara resmi telah memasarkan realme C55 NFC di Indonesia sejak awal Maret 2023. Smartphone entry-level ini membawa banyak fitur...

Aplikasi DroidLime

Get it on Google Play

Populer