Connect with us
M5406KA250px
Berita

Jovee, Asisten Personal di Smartphone untuk Memilih Suplemen yang Tepat

Selain olah raga, kita bisa meningkatkan gaya hidup yang sehat dengan asupan suplemen. Nah! Jika bingung memilih suplemen atau vitamin yang yang cocok buat tubuh, kalian bisa install Jovee di smartphone.

Updated

Satu lagi aplikasi mobile yang berkaitan dengan personal healthcare hadir di Indonesia. Aplikasi tersebut adalah Jovee yang dikembangkan oleh PT Indopasifik Teknologi Medika Indonesia (ITMI). Ya! Jovee dirancang untuk menjadi asisten kesehatan personal dengan memperhatikan kondisi dan pola hidup pengguna.

“Jovee siap bersaing dalam industri kesehatan digital nasional, dengan menghadirkan data science sebagai teknologi pendukung terkuatnya. Jovee dapat menggali informasi dari setiap penggunanya tentang kebutuhan nutrisi dan pola hidup penggunanya,” ungkap CEO PT ITMI, Natali Ardianto.

Dalam acara peluncuran Jovee di Jakarta (5/12), Natali juga mengungkapkan misi dari perusahaan yang sangat ingin membantu masyarakat Indonesia memiliki gaya hidup sehat. Ditegaskan, masyarakat harus mendapatkan kebutuhan nutrisi dan stamina yang sesuai agar dapat beraktivitas secara maksimal.

Untuk itulah aplikasi Jovee yang bisa diinstall secara cuma-cuma di smartphone berbasis Android dan iOS hadir ditengah-tengah masyarakat Indonesia. Diklaim bukan hanya sebagai aplikasi , tetapi menjadi personal health assistant yang siap membantu masyarakat Indonesia.

“Dengan mengkomunikasikan kondisi tubuh dan kebiasaannya melalui aplikasi Jovee, generasi milenial juga dapat memanfaatkan aplikasi mobile ini sebagai pengingat atau asisten kesehatan pribadi. Dengan begitu, gaya hidup mereka bisa lebih sehat,” tambah Natali.

Prinsip utama dari aplikasi ini, pertama kehadiran Jovee sebagai produk digital kesehatan yang spesial mendukung kesehatan setiap pelanggannya. Kedua, rekomendasi suplemen yang direkomendasikan oleh Jovee terbilang aman karena adanya dukungan tim dokter dan para apoteker handal.

Selain itu, Jovee juga diklaim oleh Natali dapat memberikan rekomendasi pemilihan suplemen dengan harga ekonomis dan terjangkau oleh penggunanya. Suplemen yang direkomendasikan oleh Jovee seluruhnya telah berizin BPOM, dem memberikan rasa aman kepada pengguna karena terjamin kualitasnya.

Personalisasi, rekomendasi yang aman serta harga yang ekonomis dan terjangkau merupakan strategi Jovee dalam memberikan produk dan layanan terbaik bagi pelanggan. Melihat Jovee memiliki tujuan yang sama, Blibli.com sebagai e-commerce di Indonesia juga menjalin kerja sama dan menjadi mitra eksklusif Jovee.

“Mengkonsumsi suplemen itu seperti asuransi. Kita membayar ongkosnya di awal. Manfaat dari suplemen ini baru bisa kita rasakan dalam jangka waktu yang panjang. Sekali lagi, itulah kenapa Jovee hadir dan ikut meramaikan industri kesehatan personal berbasis digital di Indonesia,” pungkas Natali.

Comments

Harga HP Terbaru

Berita10 months ago
Mengusung Banyak Fitur Keren, Berikut Spesifikasi Reno 12 Pro 5G

Oppo kembali menghadirkan smartphone dengan spek tinggi. Salah satunya adalah Oppo Reno 12 Pro 5G dengan performa yang bisa diandalkan....

Harga HP1 year ago
Harga dan Spesifikasi Samsung Galaxy M34 5G

Gebrakan terbaru yang ditunjukkan oleh Samsung di pasar smartphone Indonesia adalah meluncurkan Galaxy M34 5G. Smartphone ini dipasarkan dengan harga...

Harga HP2 years ago
Harga dan Spesifikasi POCO F5

Datang sebagai smartphone flagship, POCO F5 hadir ditujukan untuk para gamer, penggiat fotografi, dan tech lovers.

Harga HP2 years ago
Harga dan Spesifikasi vivo Y36

vivo kembali membuat kejutan di pasar smartphone Indonesia dengan meluncurkan vivo Y36. Smartphone yang membawa segudang daya tarik ini dibanderol...

Harga HP2 years ago
Harga dan Spesifikasi Samsung Galaxy A54 5G

Galaxy A54 5G sudah hadir resmi di Indonesia. Bagi kalian yang tertarik meminang smartphone ini, Galaxy A54 5G datang dengan...

Harga HP2 years ago
Harga dan Spesifikasi Redmi Note 12 Pro 5G

Xiaomi kembali menggebrak pasar Indonesia pada akhir bulan Maret lalu dengan meluncurkan Redmi Note 12 Pro 5G. Smartphone kelas menengah...

Harga HP2 years ago
Harga dan Spesifikasi OPPO Reno8 T 5G

Pada bulan Maret 2023 lalu OPPO telah secara resmi meluncurkan OPPO Reno8 T 5G di pasar Indonesia. Smartphone mid-range ini...

Harga HP2 years ago
Harga dan Spesifikasi realme C55 NFC

realme secara resmi telah memasarkan realme C55 NFC di Indonesia sejak awal Maret 2023. Smartphone entry-level ini membawa banyak fitur...

Aplikasi DroidLime

Get it on Google Play

Populer