Connect with us
M5406KA250px
Berita

Inilah Tiga ROG Zephyrus Terbaru dengan Desain Ringkas dan Elegan

Bersama dengan kedatangan ROG Zephyrus Duo 15, ASUS juga meluncurkan ROG Zephyrus S17, ROG Zephyrus S15 dan ROG Zephyrus M15 di Indonesia. Ketiganya menawarkan desain yang ringkas dan elegan.

Updated

ROG Zephyrus S15 dan Zephyrus M15

Berbeda dengan ROG Zephyrus S17, ROG Zephyrus S15 dan M15 mengadopsi desain konvensional dengan posisi keyboard bukan menepi ke bawah tetapi tetap seperti laptop pada umumnya. Desain tersebut memang sengaja dihadirkan karena kedua laptop ini dirancang untuk pengguna yang sering menggunakan laptopnya di atas pangkuan.

Khusus ROG Zephyrus S15, struktur honeycomb dan bodi berbahan magnesium alloy digunakan agar bodinya lebih kokoh. Secara spesifikasi, ROG Zephyrus S15 mirip dengan Zephyrus S17. Laptop gaming ini tetap hadir dengan prosesor 10th Generation Intel Core i7 yang didukung chip grafis hingga NVIDIA GeForce RTX 2080 SUPER.

Daya tarik lainnya, layar ROG Zephyrus S15 telah mendukung fitur G-Sync dengan refresh rate hingga 300 Hz dan response time 3ms, serta memiliki slot ekstra untuk M.2 SSD yang mendukung konfigurasi RAID-0. Bisa dibilang, ROG Zephyrus S15 merupakan laptop gaming ultraportable terbaik yang ada saat ini.

ROG Zephyrus S15 juga mengandalkan teknologi AAS untuk pendinginannya. AAS merupakan teknologi pendingin yang memiliki mekanisme khusus sehingga bagian bawah Zephyrus S15 dapat terbuka ketika digunakan. Hasilnya adalah sistem pendingin dapat bekerja lebih optimal berkat ruang sirkulasi udara yang lebih besar.

Sementara, ROG Zephyrus M15 merupakan laptop gaming ultraportable berperforma tinggi dengan harga yang lebih terjangkau. Disebut sebagai “sweet spot” untuk price vs performance, laptop ini hadir dengan beragam konfigurasi mulai dari penggunaan panel hingga 240 Hz serta adopsi chip grafis NVIDIA GeForce GTX 1660Ti hingga RTX 2070.

Sementara untuk prosesornya, Zephyrus M15 masih mengandalkan 10th Gen Intel Core i7. ROG Zephyrus M15 berbeda dengan ROG Zephyrus S15, dimana laptop ini tidak mengadopsi teknologi AAS untuk sistem pendinginnya namun tetap hadir dengan sistem pendingin khusus yang memanfaatkan dua kipas.

Dirancang sebagai laptop yang cocok untuk mereka yang kreatif dan suka dengan perangkat portabel, ROG Zephyrus M15 juga hadir dengan slot M.2 tambahan. Tidak ketinggalan, ada juga dukungan port Thunderbolt 3 yang dapat dihubungkan dengan berbagai perangkat eksternal modern.

Spesifikasi lengkap ASUS ROG Zephyrus S15

Main Spec.ASUS ROG Zephyrus S15 (GX502)
CPUIntel® Core™ i7-10875H Processor 2.3 GHz (16M Cache, up to 5.1 GHz)
Operating SystemWindows 10
Memory32GB 3200MHz DDR4 Memory
Storage1TB M.2 NVMe™ PCIe® 3.0 x4 SSD (HyperDrive/RAID 0)
Display15.6″ (16:9) IPS FHD (1920 x 1080), 300Hz, 300 nits, sRGB 100%, Pantone® Validated, G-SYNC™
GraphicsNVIDIA® GeForce® RTX 2080 Super with ROG Boost

NVIDIA® GeForce® RTX 2070 Super with ROG Boost

Input/Output2x Type A USB 3.2 Gen 1, 1x Type A USB 3.2 Gen 2, 1x Type C USB 3.2 Gen 2 with Power Delivery, Display Port and G-Sync, 1x Headphone out, 1x MIC in
Camera1080p 60fps external webcam
ConnectivityWi-Fi 6 (802.11ax), Bluetooth 5.0
Audio2 speakers with Smart AMP technology, Array Microphones
Battery90WHrs, 4S1P, 4-cell Li-ion
Dimension 36,0 x 25,2 x 1,89  cm
Weight1,9Kg
ColorsBlack
PriceRp66.999.000 (Core i7, GeForce RTX 2080 Super)

Rp51.999.000 (Core i7, GeForce RTX 2070 Super)  

Warranty2 tahun garansi global

Spesifikasi lengkap ASUS ROG Zephyrus M15

Main Spec.ASUS ROG Zephyrus M15 (GU502)
CPUIntel® Core™ i7-10875H Processor 2.3 GHz (16M Cache, up to 5.1 GHz)
Operating SystemWindows 10
Memory16GB 3200MHz DDR4 Memory
Storage1TB M.2 NVMe™ PCIe® 3.0 x4 SSD (HyperDrive/RAID 0)

512GB M.2 NVMe™ PCIe® 3.0 x4 SSD (HyperDrive/RAID 0)

Display15.6″ (16:9) IPS FHD (1920 x 1080), 240Hz, 300 nits, sRGB 100%, Pantone® Validated, G-SYNC™
GraphicsNVIDIA® GeForce® GTX 1660Ti with ROG Boost

NVIDIA® GeForce® RTX 2060 with ROG Boost

NVIDIA® GeForce® RTX 2070 with ROG Boost

Input/Output3 x USB3.2 Gen 1 Type-A, 1 X USB3.2 Gen2 Type-C (support Display Port), 1x LAN RJ-45 jack, 1 x HDMI 2.0b, 1 x Audio combo jack: Mic-in and Head phone
Camera1080p 60fps external webcam
ConnectivityWi-Fi 6 (802.11ax), Bluetooth 5.0
Audio2 x 4W speakers with Smart AMP technology, ESS, High-res certified, Array Microphone
Battery76WHrs, 4S1P, 4-cell Li-ion
Dimension 36,0 x 25,2 x 1,89 cm
Weight1,7Kg
ColorsBlack
PriceRp28.999.000 (Core i7, GeForce GTX 1660Ti)

Rp35.999.000 (Core i7, GeForce RTX 2060) 

Rp40.999.000 (Core i7, GeForce RTX 2070)

Warranty2 tahun garansi global

Halaman ke: 1 2

Comments

Harga HP Terbaru

Berita10 months ago
Mengusung Banyak Fitur Keren, Berikut Spesifikasi Reno 12 Pro 5G

Oppo kembali menghadirkan smartphone dengan spek tinggi. Salah satunya adalah Oppo Reno 12 Pro 5G dengan performa yang bisa diandalkan....

Harga HP1 year ago
Harga dan Spesifikasi Samsung Galaxy M34 5G

Gebrakan terbaru yang ditunjukkan oleh Samsung di pasar smartphone Indonesia adalah meluncurkan Galaxy M34 5G. Smartphone ini dipasarkan dengan harga...

Harga HP2 years ago
Harga dan Spesifikasi POCO F5

Datang sebagai smartphone flagship, POCO F5 hadir ditujukan untuk para gamer, penggiat fotografi, dan tech lovers.

Harga HP2 years ago
Harga dan Spesifikasi vivo Y36

vivo kembali membuat kejutan di pasar smartphone Indonesia dengan meluncurkan vivo Y36. Smartphone yang membawa segudang daya tarik ini dibanderol...

Harga HP2 years ago
Harga dan Spesifikasi Samsung Galaxy A54 5G

Galaxy A54 5G sudah hadir resmi di Indonesia. Bagi kalian yang tertarik meminang smartphone ini, Galaxy A54 5G datang dengan...

Harga HP2 years ago
Harga dan Spesifikasi Redmi Note 12 Pro 5G

Xiaomi kembali menggebrak pasar Indonesia pada akhir bulan Maret lalu dengan meluncurkan Redmi Note 12 Pro 5G. Smartphone kelas menengah...

Harga HP2 years ago
Harga dan Spesifikasi OPPO Reno8 T 5G

Pada bulan Maret 2023 lalu OPPO telah secara resmi meluncurkan OPPO Reno8 T 5G di pasar Indonesia. Smartphone mid-range ini...

Harga HP2 years ago
Harga dan Spesifikasi realme C55 NFC

realme secara resmi telah memasarkan realme C55 NFC di Indonesia sejak awal Maret 2023. Smartphone entry-level ini membawa banyak fitur...

Aplikasi DroidLime

Get it on Google Play

Populer