Connect with us
M5406KA250px
Berita

Inilah Harga Resmi Huawei Watch Fit di Indonesia

Kembali memanjakan para penyuka perangkat wearable, khususnya smartwatch di pasar Indonesia, Huawei telah meluncurkan Huawei Watch Fit. Jam tangan pintar dengan layar berbentuk persegi panjang ini dibanderol dengan harga Rp….

Updated

Di pasar perangkat wearable di Indonesia, Huawei sudah punya jam tangan pintar yang terlihat begitu sporty, Huawei Watch GT. Tidak hanya itu, Huawei juga memasarkan Watch Watch GT 2 dan Watch GT 2e. Sementara di lini smartband, Huawei juga punya Huawei Band 4.

Nah! Sekarang Huawei kembali membuat gebrakan di pasar smartwatch di Indonesia dengan menghadirkan Huawei Watch Fit. Uniknya, jam tangan pintar terbaru buatan Huawei ini hadir dengan layar persegi panjang dan menjanjikan punya masa pakai baterai yang lama, serta ditunjang fitur yang lebih beragam.

Huawei Watch Fit memiliki layar AMOLED berukuran 1,64 inci dengan resolusi 456 x 280 piksel, dan tepian layarnya agak melengkung di semua sisi. Jam tangan pintar ini terbuat dari “serat polimer” yang diklaim punya daya tahan kuat. Ya! Bisa dibilang, serat polimer adalah nama mewah untuk plastik, dan punya satu tombol di sisi samping.

Jam tangan pintar ini tiba dalam tiga warna pilihan dan dapat dipadukan dengan empat tali berbeda, semuanya terbuat dari silikon. Watch Fit hadir dengan Lite OS milik Huawei sendiri. Sementara itu, untuk dapur pacunya, jam tangan pintar ini telah ditenagai prosesor DK3.5+ST di dalamnya.

Semua fitur yang diharapkan dari jam tangan pintar ada di sini. Watch face dapat disesuaikan oleh pengguna. Selain itu, ada video pelatihan dan banyak mode latihan termasuk deteksi pintar tentang apa yang sebenarnya sedang terjadi, sensor GPS internal, SpO2, dan sensor detak jantung 24 jam.

Fitur lainnya yang turut dimuat oleh Huawei ke dalam Watch Fit adalah kemampuannya untuk memantau siklus tidur dan siklus menstruasi. Ada juga dukungan penyediaan latihan penghilang stres, menampilkan semua notifikasi dari smartphone, mengontrol musik dan juga bisa dimanfaatkan sebagai remote shutter.

Berbicara tentang masa pakai baterai, Huawei menjanjikan 10 hari dengan penggunaan biasa dan 7 hari dengan penggunaan berat. Menggunakan GPS secara terus menerus akan menghabiskan baterai hingga 12 jam, yang tentu saja masih terbilang baik-baik saja, bahkan untuk olahragawan yang paling suka berpetualang.

Huawei Watch Fit ditawarkan dalam warna Graphite Black, Cantaloupe Orange, dan Mint Green. Nah! Buat kalian yang tertarik membeli smartwatch terbaru dari Huawei ini dibanderol dengan harga Rp1.399.000 dan mulai ditawarkan flash sale di Shopee (Huawei Official Store) mulai tanggal 1 September pukul 18.00 WIB – 23.59 WIB.

Comments

Harga HP Terbaru

Berita10 months ago
Mengusung Banyak Fitur Keren, Berikut Spesifikasi Reno 12 Pro 5G

Oppo kembali menghadirkan smartphone dengan spek tinggi. Salah satunya adalah Oppo Reno 12 Pro 5G dengan performa yang bisa diandalkan....

Harga HP1 year ago
Harga dan Spesifikasi Samsung Galaxy M34 5G

Gebrakan terbaru yang ditunjukkan oleh Samsung di pasar smartphone Indonesia adalah meluncurkan Galaxy M34 5G. Smartphone ini dipasarkan dengan harga...

Harga HP2 years ago
Harga dan Spesifikasi POCO F5

Datang sebagai smartphone flagship, POCO F5 hadir ditujukan untuk para gamer, penggiat fotografi, dan tech lovers.

Harga HP2 years ago
Harga dan Spesifikasi vivo Y36

vivo kembali membuat kejutan di pasar smartphone Indonesia dengan meluncurkan vivo Y36. Smartphone yang membawa segudang daya tarik ini dibanderol...

Harga HP2 years ago
Harga dan Spesifikasi Samsung Galaxy A54 5G

Galaxy A54 5G sudah hadir resmi di Indonesia. Bagi kalian yang tertarik meminang smartphone ini, Galaxy A54 5G datang dengan...

Harga HP2 years ago
Harga dan Spesifikasi Redmi Note 12 Pro 5G

Xiaomi kembali menggebrak pasar Indonesia pada akhir bulan Maret lalu dengan meluncurkan Redmi Note 12 Pro 5G. Smartphone kelas menengah...

Harga HP2 years ago
Harga dan Spesifikasi OPPO Reno8 T 5G

Pada bulan Maret 2023 lalu OPPO telah secara resmi meluncurkan OPPO Reno8 T 5G di pasar Indonesia. Smartphone mid-range ini...

Harga HP2 years ago
Harga dan Spesifikasi realme C55 NFC

realme secara resmi telah memasarkan realme C55 NFC di Indonesia sejak awal Maret 2023. Smartphone entry-level ini membawa banyak fitur...

Aplikasi DroidLime

Get it on Google Play

Populer