Laptop gaming lainnya yang turut diperkenalkan oleh Lenovo adalah Ideapad Gaming 3i. Lenovo sendiri sudah memperkenalkan laptop gaming dengan harga terjangkau ini di pasar global sejak pertengahan Juni lalu. Dukungan prosesor ke dalam Ideapad 3i dipadukan denan kartu grafis NVIDIA GeForce RTX 1650Ti 4 GB.
Laptop ini juga dibekali ukuran RAM yang sama seperti yang ada pada Legion 5i, yakni 16 GB (8+8 GB), dan memori internal berjenis SSD hingga 512 GB. Sedangkan dari segi layar, Lenovo IdeaPad Gaming 3i memiliki layar dengan ukuran yang lebih besar yaitu 15,6 inci FullHD dan refresh rate 120 Hz.
Lenovo membekali laptop ini dengan baterai berkapasitas 80 Whr dan telah mengantongi Military Grade yang sudah teruji tahan terhadap cuaca ekstrim. Legion Ideapad Gaming 3i juga tersedia dengan dua varian warna yakni Onyx Black dan Chameleon Indiscent.
Tertarik untuk membeli Legion 5i atau Ideapad Gaming 3i? Di pasar Indonesia, Lenovo menjual Legion 5i dengan harga Rp17 juta (Intel Core i5, layar 15,6 inci refresh rate 144Hz). Model lainnya dibanderol Rp22 juta (Intel Core i7, layar 15,6 inci refresh rate 120Hz).
Sementara itu, Ideapad Gaming 3i dengan Intel Core i5, NVIDIA GTX1650, RAM 8 B, SSD 512 GB, Onyx Black ditawarkan dengan harga Rp13 juta. Model lainnya, yakni dengan dukungan Intel Core i7, NVIDIA GTX1650, RAM 8 GB, SSD 512 GB, Onyx Black dibanderol Rp15 juta.
Lenovo juga menawarkan Ideapad Gaming 3i dengan konfigurasi Intel Core i7, NVIDIA GTX1650, RAM 8+8 GB, SSD 512 GB, Chameleon Iridiscent seharga Rp16 juta. Model lainnya, yakni dengan konfigurasi Intel Core i7, NVIDIA GTX1650Ti, RAM 8+8 GB, SSD 512 GB, Onyx Black ditawarkan seharga Rp17 juta.
Bagi konsumen yang membeli laptop gaming ini, Lenovo akan memberikan layanan Premium Care dan layanan service Accidental Damage. Baik Legion 5i maupun Ideapad Gaming 3i, keduanya telah dilengkapi Microsoft Office Home dan Student senilai Rp1,8 juta dan berlaku seumur hidup.
Pembelian kedua laptop gaming ini juga dibundling dengan game Tom Clancy’s The Division 2. Khusus untuk 100 orang yang melakukan redeem setelah pembelian Legion 5i, akan mendapatkan Steam Wallet Rp 1 juta. Sedangkan 100 orang pertama pembeli Lenovo Ideapad Gaming 3i akan mendapatkan Steam Wallet senilai Rp500 ribu.
Bacaan menarik
- Beli yang Mana, vivo S1 Pro atau realme 5s?
- 6 Hal yang Patut Kalian Tahu Sebelum Beli ASUS ZenFone 6
- Punya SoC Sama, Pilih Redmi Note 8, realme 5 atau OPPO A9 2020?
- 1 Tahun di Indonesia, realme Gelontorkan 10 Seri Smartphone
- 10 Ponsel yang Punya Kamera Belakang Terbaik Versi DxOMark
- Rp3 Jutaan, Pilih Samsung Galaxy A30s, realme 5 Pro atau OPPO A9 2020?