T-Series dari OnePlus yang akan dirilis pada tahun ini sepertinya akan tiba lebih awal dari biasanya. Alih-alih diluncurkan Oktober 2019, OnePlus 7T dan OnePlus 7T Pro akan diumumkan pada bulan September 2019, atau tepatnya tanggal 26 September 2019.
Nah! Terkait dengan hal itu, baru-baru ini render 3D mengenai kedua smartphone tersebut sudah berseliweran di internet. Ya! Bocoran render 3D OnePlus 7T dan OnePlus 7T Pro dilontarkan oleh OnLeaks yang bekerja sama dengan PriceBaba, ini sekaligus memberi pandangan awal mengenai kedua flagship tersebut.
OnePlus 7T akan punya desain yang sedikit berbeda dengan OnePlus 7, setidaknya pada bagian belakang perangkat. Ya! OnePlus memutuskan untuk menggunakan tiga kamera di bagian belakang. Ini satu sensor lebih banyak ketimbang OnePlus 7 yang diperkenalkan pada tiga bulan lalu.
Sayangnya, OnLeaks dan PriceBaba sama sekali tidak menyinggung konfigurasi kamera belakang OnePlus 7T. Kemungkinan besar, satu sensor tambahan merupakan lensa ultra-wide. Tambahan kamera bukan satu-satunya perbedaan. Seluruh kamera ditempatkan dalam satu rumah berbentuk lingkaran yang menonjol.
Selain itu, kamera juga diatur secara horizontal dan tepat di bawah lensa yang berada di tengah, OnePlus menempatkan sebuah LED flash. Beberapa milimeter di bawah kamera ada logo OnePlus yang sudah begitu dikenal banyak pencinta gadget. OnePlus 7T dilapisi kaca dan melengkung di bagian samping, seperti OnePlus 7.
Lantas, bagaimana dengan bagian depannya? Bisa kita lihat bersama, bagian depan OnePlus 7T identik dengan pendahulunya. Ada layar datar dengan cut-out untuk speaker di bagian atas. Ukuran bezel juga belum berubah. Ukuran layarnya diperkirakan masih 6,4 inci dengan resolusi FullHD+.
OnePlus 7T hanya memiliki satu kisi-kisi di bagian bawah, bukan dua seperti OnePlus 7. Baki SIM Card sekarang berada di bagian bawah, berlawanan dengan port USB Type-C. Sementara, sisi kanan bingkai menampung tombol Power, Alert Slider dan Volume. Dimensi perangkat ini diperkirakan 161,2 x 74,5 x 8,3 milimeter.
Baca juga
- OnePlus TV akan Diotaki MediaTek MT5670 dan RAM 3 GB
- Catat! Ini Tanggal Peluncuran OnePlus 7T dan OnePlus 7T Pro
- Berapakah Harga Komponen Sebuah Flagship OnePlus 7 Pro?
Tak sedikit yang berharap OnePlus 7T dan OnePlus 7T Pro akan hadir dengan chipset Snapdragon 855+. Perangkat ini juga sepatutnya harus tiba dengan dukungan kamera yang sudah dioptimalisasi dan bahkan mungkin dukungan Android 10. Smartphone ini akan meluncur perdana di India bersama OnePlus TV, sebelum meluncur di negara lain.
Bacaan menarik
- Beli yang Mana, vivo S1 Pro atau realme 5s?
- 6 Hal yang Patut Kalian Tahu Sebelum Beli ASUS ZenFone 6
- Punya SoC Sama, Pilih Redmi Note 8, realme 5 atau OPPO A9 2020?
- 1 Tahun di Indonesia, realme Gelontorkan 10 Seri Smartphone
- 10 Ponsel yang Punya Kamera Belakang Terbaik Versi DxOMark
- Rp3 Jutaan, Pilih Samsung Galaxy A30s, realme 5 Pro atau OPPO A9 2020?