Inilah Daftar Game Android yang Support Layar 120Hz

Seperti yang diketahui, Razer Phone adalah smartphone berlabel gaming pertama di dunia yang memiliki layar dengan refresh rate 120Hz. Dukungan layar yang bagus membuat tampilan game yang dimainkan jadi lebih halus dari sebelumnya.

Selain kemampuan layar yang diunggulkan, spesifikasi dari Razer Phone juga tidak bisa diragukan lagi. Smartphone ini menggunakan chipset octa-core Snapdragon 835 dan GPU Adreno 540 yang dipadu dengan RAM 8 GB dan storage 64 GB. Jika merasa kurang, terdapat slot penyimpanan eksternal microSD hingga 256 GB.

Sejak dirilis November 2017 lalu, sudah ada beberapa judul game yang mendukung refresh rate tinggi. Dalam situs resminya, Razer juga sudah merilis daftar terbaru game yang dapat dimainkan secara maksimal di Razer Phone. Berikut adalah daftarnya:

Baca juga

Daftar Game Razer Phone Support 120 Hz

Fighting

  • Tekken Mobile
  • Injustice
  • Injustice 2
  • Mortal Kombat X

Racing

  • Gear.Club
  • Asphalt 8
  • Riptide GP: Renegade

RPG/MMORPG

  • Final Fantasy XV: Personal Edition
  • Space Rangers: Legacy
  • Vendetta Online
  • Runescape
  • Lineage 2: Revolution
  • Evoland
  • Middle Earth: Shadow of War

Arcade

  • Pac-Man
  • Pac-Man Pop!
  • RC Soccer
  • Super Samurai Rampage
  • Chicken Jump
  • Zen Pinball

MOBA

  • Arena of Valor
  • Vainglory

FPS

  • Modern Combat 5
  • Shadowgun Legends
  • Hitman Sniper

RTS

  • Titanfall Assault
  • Warhammer 40k: Freeblade
  • Warfair
  • World of Tanks: Blitz
  • World of Warships

Action-Adventure

  • KillAllZombies
  • Meridian
  • Bug Butcher
  • Caterzillar
  • Dash Galactic

Sandbox

  • Minecraft
  • Sandbox 3d

Puzzle/Strategy

  • Star Vikings
  • Puzzle Quest 2
  • Talos Principle
  • Mini Metro
  • Hitman Go
  • Lara Croft Go
  • Deus Ex Go

Sports

  • OK Golf

Rythym

  • Dub Dash

Location-based

  • Pokemon Go

Other

  • Chameleon Run
  • Armajet

Itulah beberapa judul game yang mendukung layar 120 Hz di Razer Phone. Selain sudah membuat ulasan tentang Razer Phone, kami juga sudah pernah membuat video tentang uji gaming di smartphone Razer Phone. Videonya bisa dilihat langsung di bawah ini: