Connect with us
M5406KA250px
Berita

Ini Dia Bocoran Xiaomi Mi Mix 4 dan Mi A3

Kabarnya Xiaomi akan mengembangkan Mi Mix 4 dengan dukungan kamera 64 MP. Sementara itu, Mi A3 yang sudah lolos sertifikasi FCC kabarnya punya kamera utama 48 MP.

Updated

Beberapa waktu lalu Direktur Produk Xiaomi, Wang Teng dalam komentarnya di Weibo mengungkapkan bahwa Xiaomi sedang menggarap Mi Mix 4 dengan sensor kamera yang lebih baik daripada 64 MP ISOCELL Bright GW1 milik Samsung. Sayangnya, komentar itu telah dihapus.

Menariknya, Sony yang juga getol menelurkan sensor lensa kamera untuk perangkat smartphone hingga kini belum mengumumkan sensor 64 MP miliknya. Jadi, hingga saat ini belum ada alternatif sensor lensa 64 MP lainnya, kecuali yang telah dibuat oleh Samsung.

Lantas, apakah pernyataan yang diucapkan oleh Direktur Produk Xiaomi itu hanya sekadar candaan atau sebuah keseriusan? Tentu saja tak sedikit pecinta gadget yang beranggapan ungkapan itu serius. Artinya, Xiaomi memang akan mengembangkan Mi Mix 4 dengan sensor 64 MP non-Samsung.

Skema Mi A3

Pabrikan smartphone lainnya, yakni Realme juga telah mengonfirmasi bahwa mereka saat ini sedang menggarap sebuah perangkat dengan dukungan sensor kamera 64 MP. Hanya saja, Realme lebih percaya diri untuk menggunakan sensor lensa buatan Samsung, ISOCELL Bright GW1.

Tentu saja ini semakin menarik, dimana Realme akan kembali menjadi lawan yang tangguh yang harus dihadapi oleh Xiaomi. Ini pun semakin memberikan kita keyakinan bahwa kedua pabrikan smartphone tersebut semakin intensif untuk bersaing di pasar smartphone dengan kamera 64 MP.

Sementara itu, FCC baru saja meloloskan satu perangkat Android One dengan dukungan kamera 48 MP. Diduga kuat perangkat tersebut adalah Xiaomi Mi A3. Ini sejalan dengan rumor yang menyebutkan bahwa Xiaomi menghadirkan Mi CC9 di Cina dan nantinya di pasar global akan menjadi Mi A3.

Skema bagian belakang Mi A3 pun menunjukkan desain yang sama yang dimiliki oleh Mi CC9, yakni punya tiga kamera di sudut kiri atas. Perangkat tersebut punya nomor model M1906F9SH dan diharapkan ketika muncul di TENAA, spesifikasi smartphone tersebut semakin terungkap.

Baca juga

Ya! Xiaomi akan membuat Mi CC9 sebagai Mi A3 di pasar global, sedangkan Mi A3 Lite tentunya akan diambil dari desain yang dimiliki oleh Mi CC9e. Keduanya akan datang sebagai smartphone Android One untuk menjadi penerus dari Mi A2 dan Mi A2 Lite yang meluncur pada tahun lalu.

Comments

Harga HP Terbaru

Berita10 months ago
Mengusung Banyak Fitur Keren, Berikut Spesifikasi Reno 12 Pro 5G

Oppo kembali menghadirkan smartphone dengan spek tinggi. Salah satunya adalah Oppo Reno 12 Pro 5G dengan performa yang bisa diandalkan....

Harga HP1 year ago
Harga dan Spesifikasi Samsung Galaxy M34 5G

Gebrakan terbaru yang ditunjukkan oleh Samsung di pasar smartphone Indonesia adalah meluncurkan Galaxy M34 5G. Smartphone ini dipasarkan dengan harga...

Harga HP2 years ago
Harga dan Spesifikasi POCO F5

Datang sebagai smartphone flagship, POCO F5 hadir ditujukan untuk para gamer, penggiat fotografi, dan tech lovers.

Harga HP2 years ago
Harga dan Spesifikasi vivo Y36

vivo kembali membuat kejutan di pasar smartphone Indonesia dengan meluncurkan vivo Y36. Smartphone yang membawa segudang daya tarik ini dibanderol...

Harga HP2 years ago
Harga dan Spesifikasi Samsung Galaxy A54 5G

Galaxy A54 5G sudah hadir resmi di Indonesia. Bagi kalian yang tertarik meminang smartphone ini, Galaxy A54 5G datang dengan...

Harga HP2 years ago
Harga dan Spesifikasi Redmi Note 12 Pro 5G

Xiaomi kembali menggebrak pasar Indonesia pada akhir bulan Maret lalu dengan meluncurkan Redmi Note 12 Pro 5G. Smartphone kelas menengah...

Harga HP2 years ago
Harga dan Spesifikasi OPPO Reno8 T 5G

Pada bulan Maret 2023 lalu OPPO telah secara resmi meluncurkan OPPO Reno8 T 5G di pasar Indonesia. Smartphone mid-range ini...

Harga HP2 years ago
Harga dan Spesifikasi realme C55 NFC

realme secara resmi telah memasarkan realme C55 NFC di Indonesia sejak awal Maret 2023. Smartphone entry-level ini membawa banyak fitur...

Aplikasi DroidLime

Get it on Google Play

Populer