Connect with us
M5406KA250px
Berita

Huawei Mate 20 Pro Bakal Pakai Layar OLED Melengkung

Huawei pada tahun ini disebut-sebut akan merilis Mate 20 Pro. Bocoran yang diungkap oleh sumber yang dekat dengan Hauwei, smartphone ini akan memiliki panel layar OLED melengkung yang diproduksi oleh BOE.

Updated

Pada tahun lalu Huawei mengemas lini Mate dengan teknologi layar yang berbeda. Jika Mate 10 dibuat dengan panel layar LCD, Mate 10 Pro justru dibuat lebih menarik, yakni dengan panel layar AMOLED. Lantas, bagaimana dengan Hauwei Mate 20 Series yang bakal hadir di tahun ini?

Menurut sejumlah sumber yang dekat dengan Huawei, pabrikan smartphone asal Cina tersebut akan mengambil keputusan yang sama di tahun ini. Bahkan bisa diperkirakan, Huawei akan mengambil langkah yang lebih maju sehingga membuat layar Mate 20 Series terlihat lebih menarik.

Disebut-sebut, Huawei Mate 20 Pro tidak hanya dikemas dengan panel layar OLED, tetapi juga akan dibuat melengkung seperti Mate RS Porsche Design. Dikatakan oleh sumber tersebut, produksi panel layarnya akan dibuat oleh BOE, manufaktur asal Cina.

Jika informasi ini benar, tentu saja Huawei sudah mengabaikan LG yang pernah ditunjuk untuk memproduksi panel layar Mate RS. Selain itu, diharapkan panel layar buatan BOE nanti juga sudah disematkan pemindai sidik jari di dalam layar alias fingerprint under display.

Sayangnya bocoran yang diungkap oleh sumber yang tak mau disebutkan namanya ini tidak sama sekali menyinggung Mate 20. Diperkirakan, panel layar OLED buatan BOE baru akan diproduksi secara massal pada bulan Oktober 2018.

Bocoran lainnya menyebutkan, Mate 20 Pro akan datang dengan dukungan lima kamera, dua kamera di bagian depan dan tiga di bagian belakang. Desas-desus lainnya, smartphone ini akan disematkan chipset terbaru buatan Huawei, Kirin 980 yang saat ini masih tahap penggarapan.

Baca juga

Sayangnya, Huawei hingga saat ini masih pelit dengan informasi terkait Huawei Mate 20 Series. Dan mereka sendiri pun belum mengonfirmasi mengenai informasi di atas yang sudah muali beredar luas. Jadi, kita tunggu saja bocoran-bocoran selanjutnya mengenai smartphone ini.

Comments

Harga HP Terbaru

Berita10 months ago
Mengusung Banyak Fitur Keren, Berikut Spesifikasi Reno 12 Pro 5G

Oppo kembali menghadirkan smartphone dengan spek tinggi. Salah satunya adalah Oppo Reno 12 Pro 5G dengan performa yang bisa diandalkan....

Harga HP1 year ago
Harga dan Spesifikasi Samsung Galaxy M34 5G

Gebrakan terbaru yang ditunjukkan oleh Samsung di pasar smartphone Indonesia adalah meluncurkan Galaxy M34 5G. Smartphone ini dipasarkan dengan harga...

Harga HP2 years ago
Harga dan Spesifikasi POCO F5

Datang sebagai smartphone flagship, POCO F5 hadir ditujukan untuk para gamer, penggiat fotografi, dan tech lovers.

Harga HP2 years ago
Harga dan Spesifikasi vivo Y36

vivo kembali membuat kejutan di pasar smartphone Indonesia dengan meluncurkan vivo Y36. Smartphone yang membawa segudang daya tarik ini dibanderol...

Harga HP2 years ago
Harga dan Spesifikasi Samsung Galaxy A54 5G

Galaxy A54 5G sudah hadir resmi di Indonesia. Bagi kalian yang tertarik meminang smartphone ini, Galaxy A54 5G datang dengan...

Harga HP2 years ago
Harga dan Spesifikasi Redmi Note 12 Pro 5G

Xiaomi kembali menggebrak pasar Indonesia pada akhir bulan Maret lalu dengan meluncurkan Redmi Note 12 Pro 5G. Smartphone kelas menengah...

Harga HP2 years ago
Harga dan Spesifikasi OPPO Reno8 T 5G

Pada bulan Maret 2023 lalu OPPO telah secara resmi meluncurkan OPPO Reno8 T 5G di pasar Indonesia. Smartphone mid-range ini...

Harga HP2 years ago
Harga dan Spesifikasi realme C55 NFC

realme secara resmi telah memasarkan realme C55 NFC di Indonesia sejak awal Maret 2023. Smartphone entry-level ini membawa banyak fitur...

Aplikasi DroidLime

Get it on Google Play

Populer