Connect with us
M5406KA250px
Berita

Huawei Jual FreeLace di Indonesia Seharga Rp999 Ribu

Di pasar Indonesia Huawei baru saja memperkenalkan FreeLace. Ini adalah earphone nirkabel yang mendukung banyak fitur menarik di dalamnya, mulai dari HiPair dan punya masa penggunaan baterai yang panjang.

Updated

Huawei baru saja meluncurkan Huawei FreeLace, earphone nirkabel terbaru yang dirancang dengan menawarkan konektivitas cerdas, audio yang kuat dan masa pakai baterai yang lama. Ya! earphone ini sudah tersedia di pasar Indonesia dengan harga Rp999.000.

Mendukung Huawei HiPair, FreeLace dapat dengan mudah dipasangkan dan dapat dengan cepat cepat diisi oleh smartphone Huawei secara intuitif, hanya dengan menghubungkannya ke perangkat. Teknologi eksklusif Huawei ini menghilangkan proses yang sering memakan waktu untuk memasangkan periferal Bluetooth dengan smartphone.

FreeLace juga dapat dicolokkan ke port USB Type-C dari smartphone, tablet, atau PC apa pun untuk pengisian cepat. Pengisian daya selama lima menit, mampu memberikan earphone hingga empat jam waktu penggunaan. Earphone ini juga mendukung penggunaan hingga 18 jam atau 13 jam waktu bicara dengan sekali pengisian daya.

Earphone ini terbuat dari logam memori yang dibungkus silikon cair sehingga terasa lembut dan ramah kulit. Di dalam masing-masing speaker terdapat unit driver dengan diameter 9.2mm. Terdiri dari diafragma TPU ultra-tipis dan pelapisan titanium, driver ini juga mampu menyajikan suara bass yang kuat dan treble yang halus.

Sedangkan modul mikrofon menggabungkan desain rongga ganda, tidak seperti mikrofon yang terdapat pada earphone konvensional. Selain itu, FreeLace juga memiliki saluran tambahan untuk ventilasi udara, dan ini berguna untuk mengurangi efek angin pada pengambilan suara.

Fitur lainnya yang turut disematkan adalah Magnetic Switch yang mampu meningkatkan portabilitas earphone. Sementara itu, sensor Hall bawaannya membuat kontrol lebih intuitif dari sebelumnya, yakni sambungkan kedua sisi dan earphone masuk ke mode tidur, dan mereka akan secara otomatis terhubung setelah dipisahkan.

Hal menarik lainnya yang ada pada FreeLace adalah kontrol in-line tidak hanya mendukung penyesuaian volume, tetapi juga input tambahan seperti tekan lama dua detik yang mengaktifkan asisten suara. Sedangkan untuk meneruskan ke lagu selanjutnya, pengguna dapat mengetuk dua kali.

Baca juga

Bagi kalian yang tertarik membeli earphone ini, Huawei FreeLace tersedia dalam dua warna pilihan, yakni Graphite Black dan Amber Sunrise. FreeLace sudah bisa dipesan secara pre-order mulai tanggal 26 Juli hingga 8 Agustus 2019. Selama masa pre-order, FreeLace hanya tersedia di Huawei Experience Shop, Erafone dan JD.id.

Comments

Harga HP Terbaru

Berita10 months ago
Mengusung Banyak Fitur Keren, Berikut Spesifikasi Reno 12 Pro 5G

Oppo kembali menghadirkan smartphone dengan spek tinggi. Salah satunya adalah Oppo Reno 12 Pro 5G dengan performa yang bisa diandalkan....

Harga HP1 year ago
Harga dan Spesifikasi Samsung Galaxy M34 5G

Gebrakan terbaru yang ditunjukkan oleh Samsung di pasar smartphone Indonesia adalah meluncurkan Galaxy M34 5G. Smartphone ini dipasarkan dengan harga...

Harga HP2 years ago
Harga dan Spesifikasi POCO F5

Datang sebagai smartphone flagship, POCO F5 hadir ditujukan untuk para gamer, penggiat fotografi, dan tech lovers.

Harga HP2 years ago
Harga dan Spesifikasi vivo Y36

vivo kembali membuat kejutan di pasar smartphone Indonesia dengan meluncurkan vivo Y36. Smartphone yang membawa segudang daya tarik ini dibanderol...

Harga HP2 years ago
Harga dan Spesifikasi Samsung Galaxy A54 5G

Galaxy A54 5G sudah hadir resmi di Indonesia. Bagi kalian yang tertarik meminang smartphone ini, Galaxy A54 5G datang dengan...

Harga HP2 years ago
Harga dan Spesifikasi Redmi Note 12 Pro 5G

Xiaomi kembali menggebrak pasar Indonesia pada akhir bulan Maret lalu dengan meluncurkan Redmi Note 12 Pro 5G. Smartphone kelas menengah...

Harga HP2 years ago
Harga dan Spesifikasi OPPO Reno8 T 5G

Pada bulan Maret 2023 lalu OPPO telah secara resmi meluncurkan OPPO Reno8 T 5G di pasar Indonesia. Smartphone mid-range ini...

Harga HP2 years ago
Harga dan Spesifikasi realme C55 NFC

realme secara resmi telah memasarkan realme C55 NFC di Indonesia sejak awal Maret 2023. Smartphone entry-level ini membawa banyak fitur...

Aplikasi DroidLime

Get it on Google Play

Populer