Huawei Berhasil Menjual Sebanyak 6 Juta Unit P20 Series di Seluruh Dunia

Huawei baru-baru ini telah mengumumkan bahwa mereka telah berhasil menjual sebanyak enam juta unit smartphone P20 Series di seluruh dunia. Dikatakan oleh pabrikan smartphone asal Cina ini bahwa angka tersebut mewakili peningkatan sebesar 81 persen dibandingkan dengan penjualan P10 Series yang digulirkan tahun lalu.

Seperti dikutip dari GSMArena, Kevin Ho selaku Presiden untuk Lini Produk Mobile Device mengatakan bahwa penerimaan luar biasa dan kinerja penjualan P20 Series menunjukkan bahwa Huawei telah benar-benar memahami pasar yang dituju.

Tak hanya itu, Kevin Ho juga sesumbar bahwa keberhasilan yang diraihnya ini tak lepas dari komitmen Huawei untuk mendorong divisi R&D guna melahirkan inovasi yang menarik di mata konsumen. Ia juga berharap, Huawei P20 Series bisa terjual lebih banyak lagi sebelum tutup tahun 2018.

Seperti kita ketahui, Huawei merilis secara resmi P20 Series pada bulan Maret 2018, termasuk P2 Lite. Tak perlu menunggu lama, Huawei langsung memasarkan P20 dan P20 Pro pada bulan April di banyak negara. Salah satu daya tarik yang ada di dalam P20 Pro adalah dukungan tiga kamera belakang.

Baca juga

Bahkan, Huawei berani mengklaim bahwa merekalah yang pertama kali melahirkan sebuah smartphone dengan dukungan tiga kamera belakang sekaligus. Tak hanya itu, Huawei juga meramu smartphone tersebut dengan desain yang ciamik dan tentu saja dukungan hardware yang lebih bertenaga.