Hadirnya Mi A1 yang diracik oleh Xiaomi bersama dengan Google beberapa waktu lalu sekali lagi menegaskan bahwa Android One belum mati. Bahkan tersiar kabar, Motorola yang kini berada di bawah payung Lenovo akan merilis satu produk terbaru yang juga masuk dalam kelas Android One.
Jika diamati, tentu saja hal ini sangat menarik. Tak sedikit juga yang bertanya-tanya, apakah menjelang akhir tahun 2017 ini jadi kebangkitan Android One setelah beberapa bulan belakang ini tak terdengar kelanjutan proyek yang diprakarsai oleh Google tersebut.
Kabar terbaru, HTC pun memiliki rencana untuk menggulirkan satu smartphone yang juga masuk ke dalam kelas Android One. Hal ini diungkap oleh seorang custom ROM developer yang berinisial LlabTooFeR lewat akun Twitter miliknya.
Disebutkan oleh LlabTooFeR bahwa HTC “Ocean Life” akan memiliki versi Android One. Diduga kuat, smartphone ini akan menjalankan Stock Android dengan beberapa penyesuaian tentunya, termasuk Edge Sense, Zoe, serta HTC Camera.
Cukup menarik informasi yang dilontarkan oleh LlabTooFeR dan cuitannya dibalas oleh Evan Blass yang mengatakan bahwa informasi tersebut benar adanya. Bahkan Evan Blass, pemilik akun Twitter @evleaks ikut mengunggah gambar HTC Ocean Life yang menjalankan HTC Sense.
Untuk kita ketahui bersama, Ocean Life adalah kode penamaan dari HTC U11 Life. Smartphone ini dikemas dengan ukuran layar 5,2 Full HD serta dukungan kamera depan dan belakang 16 MP, chipset Snapdragon, serta dukungan HTC Edge Sense.
Bisa jadi, langkah yang dilakukan oleh HTC akan meniru cara Xiaomi yang mengemas ulang Mi 5X menjadi Mi A1. Di sini, HTC akan mengemas ulang HTC U11 Life. Motorola juga diperkirakan akan melakukan hal yang sama, yakni rebranding Moto X4.
Baca Juga
- Resmi Dirilis, Android One Xiaomi Mi A1 Segera Sambangi Indonesia
- Harga dan Spesifikasi Xiaomi Mi A1 (Android One)
- Ikuti Xiaomi, Motorola juga Bakal Rilis Android One Dual-camera
Sayangnya, cukup sulit untuk mencari tahu harga Android One racikan HTC ini. Bahkan, HTC sendiri juga belum mengonfirmasi secara terbuka mengenai gosip ini. Jika boleh menerka-nerka, harga smartphone ini diperkirakan ada direntang harga US$400.
Bacaan menarik
- Beli yang Mana, vivo S1 Pro atau realme 5s?
- 6 Hal yang Patut Kalian Tahu Sebelum Beli ASUS ZenFone 6
- Punya SoC Sama, Pilih Redmi Note 8, realme 5 atau OPPO A9 2020?
- 1 Tahun di Indonesia, realme Gelontorkan 10 Seri Smartphone
- 10 Ponsel yang Punya Kamera Belakang Terbaik Versi DxOMark
- Rp3 Jutaan, Pilih Samsung Galaxy A30s, realme 5 Pro atau OPPO A9 2020?