HTC sepertinya merasa belum cukup bila hanya mengumumkan satu smartphone baru saja. Setelah awal bulan ini mengumumkan smartphone baru mereka HTC One M9+, kini mereka sudah mempersiapkan satu lagi smartphone baru dengan nama HTC One M9+ Prime Camera Edition.
Smartphone HTC One M9+ Prime Camera Edition memiliki spesifikasi layar full HD berdimensi 5,2 inci dengan SoC MediaTek Helio X10, RAM 2 GB, kapasitas penyimpanan 16 GB yang bisa diperbesar dan baterai berkapasitas 2.840 mAh. Secara hardware, spesifikasi yang diusungnya lebih rendah dari HTC One M9+ biasa.
Untuk pengambilan gambar, HTC One M9+ Prime Camera Edition dibekali kamera 13 MP yang dapat ditemukan pada bagian belakang dan kamera UltraPixel pada bagian depan. Smartphone berdimensi 15.09 x 7.19 x 0.96 cm serta berat 168 gram ini menjalankan Android 5.0 berbalut Sense UI.
HTC One M9+ Prime Camera Edition ini akan keluar pertama kali di India dengan harga sekitar INR23.990 atau setara dengan Rp4,8 juta. Hingga kini belum ada kepastian kapan smartphone ini akan tersedia secara global.
Bacaan menarik
- Beli yang Mana, vivo S1 Pro atau realme 5s?
- 6 Hal yang Patut Kalian Tahu Sebelum Beli ASUS ZenFone 6
- Punya SoC Sama, Pilih Redmi Note 8, realme 5 atau OPPO A9 2020?
- 1 Tahun di Indonesia, realme Gelontorkan 10 Seri Smartphone
- 10 Ponsel yang Punya Kamera Belakang Terbaik Versi DxOMark
- Rp3 Jutaan, Pilih Samsung Galaxy A30s, realme 5 Pro atau OPPO A9 2020?