Connect with us
M5406KA250px
Berita

Google Rilis Tiga Smartphone Pixel Pada Tahun Depan? Ini Bocorannya

Updated

Awal bulan ini Google secara resmi telah meluncurkan dua smartphone terbarunya, Google Pixel 2 dan Google Pixel 2 XL. Tak main-main, smartphone yang masuk ke dalam kelas flagship ini dikemas dengan dukungan hardware yang mumpuni.

Kehadiran kedua smartphone ini juga mendapat respon positif dari para penggila gadget di banyak negara. Bahkan, Google Pixel 2 berhasil nongkrong diperingkat pertama pengujian kamera dari DxOMark.

Melihat hal itu, rupanya Google tak lantas berdiam diri. Raksasa teknologi asal Amerika Serikat tersebut dikabarkan sedang mempersiapkan Pixel generasi berikutnya yang bakal hadir pada tahun depan.

Kabar ini sendiri datang dari sumber terpercaya yang disampaikan langsung kepada Droid-Life. Dikatakan, nantinya akan ada tiga perangkat Pixel terbaru di tahun 2018 yang memiliki kode penamaan Albacore, Blueline, dan Crosshatch.

Sumber tersebut juga mengatakan bahwa Google akan menyebut ketigannya dengan julukan A, B, dan C untuk merahasikan jati dirinya. Terungkap juga, dua perangkat Pixel terbaru akan masuk ke dalam kelas premium, dan satu perangkat lainnya akan menjadi model kelas atas.

Ketika diinvestigasi lebih dalam, daftar AOSP untuk perangkat Pixel memang menyebutkan salah satu kode penamaan, yakni Crosshatch. Daftar halaman ini juga berisi referensi mengenai Sailfish dan Marlin yang merupakan kode penamaan dari Pixel dan Pixel XL.

Menariknya, ada juga penyebutan perangkat misterius dengan kode penamaan Wahoo. Sayangnya, tak ada konfirmasi perangkat mana yang diberi kode penamaan Wahoo. Atau bisa saja, Wahoo tidak terkait dengan perangkat Pixel yang bakal datang pada tahun 2018 mendatang.

Sedikit informasi untuk kalian, awalnya Google juga pernah dikabarkan bahwa mereka pada tahun ini akan mempersiapkan tiga perangkat Pixel dengan kode penamaan Muskie, Walley, dan Taimen. Namun, model Muskie akhirnya dibatalkan tanpa ada penjelasan langsung dari Google.

Meskipun Google Pixel yang direncanakan akan hadir pada tahun depan memiliki tiga kode penamaan, mungkin saja semua itu bisa berubah saat mendekati tanggal peluncuran. Jadi, kita tunggu saja kelanjutan dari pemberitaan ini.

Comments

Harga HP Terbaru

Berita10 months ago
Mengusung Banyak Fitur Keren, Berikut Spesifikasi Reno 12 Pro 5G

Oppo kembali menghadirkan smartphone dengan spek tinggi. Salah satunya adalah Oppo Reno 12 Pro 5G dengan performa yang bisa diandalkan....

Harga HP1 year ago
Harga dan Spesifikasi Samsung Galaxy M34 5G

Gebrakan terbaru yang ditunjukkan oleh Samsung di pasar smartphone Indonesia adalah meluncurkan Galaxy M34 5G. Smartphone ini dipasarkan dengan harga...

Harga HP2 years ago
Harga dan Spesifikasi POCO F5

Datang sebagai smartphone flagship, POCO F5 hadir ditujukan untuk para gamer, penggiat fotografi, dan tech lovers.

Harga HP2 years ago
Harga dan Spesifikasi vivo Y36

vivo kembali membuat kejutan di pasar smartphone Indonesia dengan meluncurkan vivo Y36. Smartphone yang membawa segudang daya tarik ini dibanderol...

Harga HP2 years ago
Harga dan Spesifikasi Samsung Galaxy A54 5G

Galaxy A54 5G sudah hadir resmi di Indonesia. Bagi kalian yang tertarik meminang smartphone ini, Galaxy A54 5G datang dengan...

Harga HP2 years ago
Harga dan Spesifikasi Redmi Note 12 Pro 5G

Xiaomi kembali menggebrak pasar Indonesia pada akhir bulan Maret lalu dengan meluncurkan Redmi Note 12 Pro 5G. Smartphone kelas menengah...

Harga HP2 years ago
Harga dan Spesifikasi OPPO Reno8 T 5G

Pada bulan Maret 2023 lalu OPPO telah secara resmi meluncurkan OPPO Reno8 T 5G di pasar Indonesia. Smartphone mid-range ini...

Harga HP2 years ago
Harga dan Spesifikasi realme C55 NFC

realme secara resmi telah memasarkan realme C55 NFC di Indonesia sejak awal Maret 2023. Smartphone entry-level ini membawa banyak fitur...

Aplikasi DroidLime

Get it on Google Play

Populer