Google Pixel 4 XL Masih Setia Bezel Tebal Tanpa Poni

Bocoran soal Pixel 4 kembali beredar, menegaskan bakal seperti apa desain smartphone flagship andalan Google ini.

Bocoran demi bocoran mengenai Google Pixel 4 semakin bertebaran di internet. Yang terbaru adalah penampakan Pixel 4 XL secara keseluruhan 360 derajat dalam versi render 3D yang di-publish oleh @OnLeaks dan PriceBaba.

Dalam gambar tersebut terlihat Google Pixel 4 XL masih setia dengan desain layar berbezel agak tebal tanpa poni atau pun tren kamera pop-up. Ya, tepian atas layarnya cukup tebal dimana terdapat dua kamera selfie beserta earpiece dan lubang speaker.

Google Pixel 4 XL ini disebut-sebut memiliki layar 6,25 inci dengan aspek rasio 19,5:9. Tidak nampak sensor fingerprint di bagian belakang, sehingga diasumsikan sensor tersebut sudah berpindah di dalam layar.

Yang tak kalah menarik adalah informasi seputar kameranya. Google Pixel 4 series kabarnya mengusung tiga modul kamera utama. Selain lensa utama, ada pula lensa telephoto 16 MP serta lensa 3D ToF dengan diameter yang lebih kecil. Masih diragukan apakah Pixel 4 memiliki lensa ultrawide atau tidak.

Baca juga

Sementara untuk jeroan hardware-nya, Pixel 4 series dipastikan diperkuat Snapdragon 855 yang kali ini akan ditandemkan RAM 6 GB. Penambahan jumlah RAM dari 4 ke 6 GB ini dinilai sangat perlu mengingat Pixel 3 diisukan memiliki masalah manajemen RAM.