Giliran ASUS ROG Phone 3 RAM 12 GB Muncul di Geekbench
Kini giliran ASUS ROG Phone 3 dengan RAM 12 GB yang muncul di platform benchmarking Geekbench. Sebelun yang lalu, di platform yang sama sudah muncul ASUS ROG Phone 3 dengan RAM 8 GB.
Rumor yang tak kalah menarik yang menyambangi ASUS, disebut-sebut produsen perangkat teknologi yang berbasis di Taiwan itu sedang menggarap smartphone gaming terbarunya, ASUS ROG Phone 3. Diperkirakan, ASUS akan meluncurkan smartphone tersebut pada awal kuartal ketiga tahun ini.
Sebelumnya pada bulan lalu, varian ASUS ROG Phone 3 dengan dukungan RAM 8 GB sudah muncul di platform benchmark Geekbench. Saat ini, varian RAM yang lebih tinggi dari smartphone gaming yang sama telah muncul di situs benchmarking yang sama pula.
Pada Geekbench 5, varian RAM 8 GB dari ROG Phone 3 terlihat dengan nomor model ASUS_I003DD. Sementara itu, varian RAM yang lebih tinggi, yakni 12 GB muncul dengan nomor model ASUS_I003D. Seperti varian RAM 8 GB, varian yang lebih tinggi tampaknya juga ditenagai chipset yang sama, yakni Snapdragon 865.
ASUS ROG Phone 3 dengan RAM 8 GB maupun RAM 12 GB, sama-sama akan berjalan dengan sistem operasi Android 10. Dalam pengujian Single-Core dan Multi-Core, ROG Phone 3 yang punya RAM 12 telah mencetak skor masing-masing 910 poin dan 3.229 poin.
Bulan lalu, ROG Phone 3 juga sudah muncul di dalam data base WiFi Alliance. Terungkap bahwa smartphone gamng terbaru buatan ASUS ini punya dukungan WiFi 802.11ax, WiFi Direct dan Miracast. Selain itu, juga disebutkan bahwa ASUS ROG Phone 3 akan berjalan dengan sistem operasi Android 10.
Pada bulan Juli 2019, ASUS telah meluncurkan ASUS ROG Phone 2. Smartphone tersebut tiba dalam varian RAM 8 GB dan RAM 12 GB. Lebih tepatnya ada beberapa pilihan yang ditawarkan, yakni 8 GB/128 GB, 12 GB/256 GB, 12 GB/512 GB dan 12 GB/1 TB. Tidak tertutup kemungkinan, ROG Phone 3 juga akan punya banyak varian.