Seseorang yang tidak mau disebutkan namanya telah berbagi informasi kepada GSMArena. Ya! Ia berbagi informasi mengenai prototipe Samsung Galaxy S10 Series yang dipakai oleh orang dalam Samsung. Disebutkan secara tegas, bahwa Galaxy S10 akan tersedia dalam tiga ukuran.
Selain itu, informan tersebut juga menegaskan bahwa Galaxy S10 yang datang dengan layar berukuran 5,8 inci tidak akan disebut “lite”. Sebaliknya, perangkat tersebut akan menjadi Galaxy S10 terkecil dan akan memiliki chipset serta memori yang sama seperti yang lain.
Satu-satunya pengecualian adalah versi premium terbatas dari Galaxy S10+. Ya! Disebut-sebut perangkat ini akan punya RAM yang sangat membanggakan, yakni 12 GB serta penyimpanan internal dengan kapasitas “super jumbo”, yakni 1 TB.
Galaxy S10+ akan memiliki tiga kamera belakang dan dua kamera depan, sedangkan dua model lainnya akan punya kamera depan tunggal. Galaxy S10 yang dibangun dengan layar berukuran 6,1 inci juga memiliki tiga kamera belakang, sedangkan model 5,8 inci hanya punya dua kamera belakang.
Berbicara soal warna, gosipnya Samsung akan menghadirkan lebih banyak pilihan, mulai dari Black, White dan Sea Green. Bahkan beberapa model lainnya akan memiliki opsi warna tambahan, seperti Blue dan Yellow. Samsung juga masih melengkapi Galaxy S10 Series dengan port jack audio 3.5 mm.
Baca juga
- OPINI: Keseriusan Samsung Turun ke Gelanggang "Budget Smartphone"
- Duo Samsung Galaxy M Series Terbaru Melenggang Resmi
- Inilah Cerita Samsung Mengenai Daya Tarik Exynos 9820
Gosip lainnya, Samsung baru akan memasarkan ketiga model Galaxy S10 itu pada tanggal 8 Maret 2019 setelah diumumkan secara resmi kehadirannya pada tanggal 20 Februari 2019. Soal harga, kita tunggu saja saat smartphone ini diperkenalkan secara resmi.
Bacaan menarik
- Beli yang Mana, vivo S1 Pro atau realme 5s?
- 6 Hal yang Patut Kalian Tahu Sebelum Beli ASUS ZenFone 6
- Punya SoC Sama, Pilih Redmi Note 8, realme 5 atau OPPO A9 2020?
- 1 Tahun di Indonesia, realme Gelontorkan 10 Seri Smartphone
- 10 Ponsel yang Punya Kamera Belakang Terbaik Versi DxOMark
- Rp3 Jutaan, Pilih Samsung Galaxy A30s, realme 5 Pro atau OPPO A9 2020?