Galaxy Note10 Pro Tidak Disokong Fast Charging 45W

Adalah kicauan salah satu penulis XDA-Developer yang menuliskan via Twitter bahwa Galaxy Note10 Pro tidak akan disokong teknologi pengisian daya cepat 45W. Akan tetapi, smartphone ini akan datang dengan fast charging 25W seperti yang ada pada Galaxy S10 5G.

Minggu lalu beredar rumor yang menyebutkan bahwa Galaxy Note10 Pro akan tiba dengan teknologi pengisian cepat alias fast charging 45W. Ya! Ini adalah teknologi tercepat untuk smartphone Samsung dan hampir dua kali lipat dibandingkan dengan teknologi pengisian cepat 25W yang ada pada Galaxy S10 5G.

Namun, informasi terbaru kembali muncul di dunia maya alias internet yang menyangkal rumor desas-desus tersebut. Dari kicauan Max Weinbach (@mweinbachXDA), penulis untuk XDA-Developer mengungkapkan bahwa Galaxy Note10 Pro tidak akan memiliki pengisian daya cepat 45W.

Ya! Weinbach menyebutkan bahwa handset andalam Samsung dengan stylus-toting berikutnya ini hanya akan memiliki pengisian cepat 25W seperti halnya Galaxy A80. Meski begitu itu sama sekali bukan berita terburuk. Pasalnya Galaxy Note9 yang muncul di tahun lalu datang dengan pengisian daya 15W.

Dalam kicauannya, Weinbach juga menegaskan bahwa raksasa elektronik asal Korea Selatan ini memang sedang menggarap smartphone dengan teknologi fast charging 45W. Menurutnya, perangkat tersebut adalah Galaxy A90 yang akan segera tiba dalam waktu dekat.

Jika informasi yang ditulis oleh Weinbach benar, tampaknya Galaxy A Series akan kembali menjadi yang pertama datang dengan fitur yang belum pernah ada pada Galaxy S Series dan juga Galaxy Note. Namun, Weinbach tidak menjelaskan lebih detail rencana Samsung tersebut.

Pekan lalu smartphone Samsung dengan nomor model SM-A9050 yang diyakini sebagai Galaxy A90 sudah nongol di Geekbench. Perangkat ini memiliki RAM 6 GB dan berjalan dengan sistem operasi Android 9 Pie, serta ditenagai oleh chipset SM6150.

Baca juga

Diduga kuat chipset tersebut adalah Snapdragon 730 dengan frekuensi dasar 1,8 GHz dan bukan 1,71 GHz seperti yang dimiliki Snapdragon 675 yang juga muncul sebagai SM6150 di Geekbench. Rumor lainnya menyebutkan bahwa Galaxy A90 akan tiba dengan kamera depan model pop-up seperti Redmi K20 Pro.