Samsung pada tahun lalu berhasil mempertahankan dominasinya sebagai pemimpin pasar ponsel pintar global. Ya! Bisa dibilang, Galaxy A Series memainkan peran penting dalam pencapaian yang diraih oleh Samsung. Seri Galaxy A berhasil menghasilkan campuran yang kaya untuk entry-level, mid-range dan premium mid-range.
Punya hasil yang terbilang positif, tentu saja Samsung akan terus mengembangkan Galaxy A Series di tahun ini. Ya! Di awal tahun ini saja Samsung sudah mengumumkan kehadiran Galaxy A51 dan Galaxy A71. Keduanya pun kini sudah dijual dan Indonesia masih jadi salah satu negara yang ditargetkan oleh Samsung untuk memasarkan handset tersebut.
Kini, informasi terbaru yang tak kalah menarik datangnya dari Galaxy A11. Ya! Kabarnya smartphone tersebut telah disertifkasi oleh Komisi Komunkasi Federal (FCC). Nah! Berkat lembar sertifikasi yang telah muncul di situs FCC sedikit mengungkap perangkat keras, terutama terkait dengan konfigurasi baterai dan kamera.
Disebutkan, Galaxy A11 yang diharapkan bakal menjadi meodel A-Series termurah tahun ini memiliki baterai berkapasitas 4.000 mAh. Ya! Ini sangat mirip dengan apa yang ada pada Galaxy A10, tetapi tentunya Galaxy A11 akan datang dengan software dan chipset yang lebih baik.
Smartphone ini juga terdaftar untuk mengemas pengaturan tiga kamera di bagian belakang. Tentu saja ini peningkatan yang terbilang sangat signifikan jika dibandingkan dengan Galaxy A10 yang hanya dibekali kamera tunggal di bagian belakang. Sayangnya, konfigurasi tiga kamera belakang yang ada pada Galaxy A11 belum diungkap.
Galaxy A11 yang muncul dengan nomor model SM-A115F disebut-sebut akan ditenagai oleh chipset Snapdragon 625/626. Itu adalah chipset yang lebih efesien daripada Exynos 7884 yang ada pada Galaxy A10 karena tidak memiliki core berkinerja tinggi.
Dokumen FCC juga menunjukkan keberadaan sensor sidik jari yang dipasang di belakang. Beberapa spesifikasi lain, yang terungkap dalam bocoran dan desas-desus sebelumnya, termasuk dukungan RAM 2 GB, penyimpanan internal 32 GB dan antarmuka One UI 2.0 berbasis Android 10.
Menyangkut warna yang ditawarkan, Galaxy A11 akan tersedia dalam warna Putih, Merah, Biru dan Hitam. Ya! Hingga saat ini Samsung memang belum mengkonfirmasi tanggal peluncuran Galaxy A11. Namun, sudah barang tentu smartphone ini sangat layak ditunggu kehadirannya, terutama oleh mereka yang suka dengan perangkat entry-level.
Bacaan menarik
- Beli yang Mana, vivo S1 Pro atau realme 5s?
- 6 Hal yang Patut Kalian Tahu Sebelum Beli ASUS ZenFone 6
- Punya SoC Sama, Pilih Redmi Note 8, realme 5 atau OPPO A9 2020?
- 1 Tahun di Indonesia, realme Gelontorkan 10 Seri Smartphone
- 10 Ponsel yang Punya Kamera Belakang Terbaik Versi DxOMark
- Rp3 Jutaan, Pilih Samsung Galaxy A30s, realme 5 Pro atau OPPO A9 2020?