Counterpoint: Q3 2017 OPPO Jadi Raksasa Smartphone di Pasar Cina
Memiliki jumlah penduduk terbanyak di dunia, Cina juga menjadi pasar smartphone terbesar. Bisa dikatakan, jumlah pembeli smartphone di Cina juga memberi pengaruh yang signifikan pada peringkat produsen smartphone di pasar global.
Seperti kita ketahui, Samsung adalah produsen smartphone nomor satu di pasar global. Sayangnya, raksasa elektronik asal Korea Selatan tersebut tidak masuk lima besar di pasar Cina. Justru OPPO yang menjadi raja di rumahnya sendiri.
Tercatat, menurut laporan yang dirilis oleh Counterpoint Research, OPPO pada Q3 tahun ini berhasil menguasai pasar smartphone Cina dengan pangsa pasar sebesar 18,9%. Hal ini meningkat dibandingkan Q3 2016 yang hanya mencapai 16,5%.
Peringkat kedua dipegang oleh Huawei. Produsen smartphone yang belum lama merilis Mate 10 dan Mate 10 Pro ini menguasai pangsa pasar Cina sebesar 18,6%. Tak berbeda dengan OPPO, Huawei juga mengalami kenaikan dibandingkan Q3 2016 dengan pangsa pasar hanya 14,9%.
Selanjutnya, Vivo yang masih satu saudara dengan OPPO berhasil menduduki peringkat ketiga dengan perolehan pangsa pasar yang sama dengan Huawei. Namun, Counterpoint tentunya memiliki alasan tersendiri mengapa Vivo ditempatkan di posisi ketiga di bawah Huawei.
Sementara itu, Xiaomi yang digadang-gadang memiliki ribuan fans loyal (Mi Fans) harus puas berada di urutan keempat. Perusahaan yang dipimpin oleh Lei Jun pada Q3 tahun ini hanya merengkuh pangsa pasar Cina diangka 13,8%.
Lalu, siapa yang berada di juru kunci di pasar Negeri Tirai Bambu ini. Tidak lain adalah Apple. Ya! Counterpoint mencatat bahwa pencipta iPhone X ini pada Q3 2017 hanya memiliki pangsa pasar sebesar 10%.
Namun bisa dikatakan, kelima produsen smartphone tersebut berhasil meningkatkan penjualannya dari tahun ke tahun, sehingga pangsa pasar produsen smartphone lain yang berada di kategori “Other” menurun. Nah menurut kalian, apakah OPPO pantas menjadi raja di Cina?