Coolpad Conjr Tampil Elegan Dibanderol Rp2 Jutaan
Coolpad merupakan salah satu vendor asal Cina yang telah berhasil melakukan ekspansi produknya di Indonesia. Bisa dibilang kini Coolpad telah menjual smartphone dengan harga yang lebih bersaing dibandingkan saat awal kemunculannya di Indonesia. Baru-baru ini Coolpad telah meluncurkan Coolpad Conjr dengan spesifikasi dan harga yang menarik.
Dalam smartphone yang satu ini telah dibenamkan prosesor MediaTek MT6735CP quad-core berkecepatan 1.0 GHz, RAM 3 GB, dan penyimpanan internal 16 GB yang dapat ditambahkan microSD hingga 64 GB. Baterai berkapasitas 2.500 mAh juga telah disematkan dalam smartphone ini. Pihak Coolpad mengklaim bahwa Coolpad Conjr dapat bertahan selama 30 jam untuk telepon atau 2.000 jam untuk standby.
Coolpad Conjr datang dengan lebar layar 5 inci beresolusi HD (1.280 x 720 piksel) dan berteknologi IPS. Dengan adanya teknologi ini memungkinkan penggunanya masih dapat melihat gambar pada layar dengan jelas hingga sudut kemiringan 178 derajat. Bodinya dibalut dengan bahan logam berwarna Iron Grey sehingga membuatnya terlihat elegan.
Urusan fotografi, Coolpad Conjr telah dibekali kamera belakang beresolusi 13 MP dengan aperture f/2.0, lensa 5P, autofocus, dan LED flash untuk kebutuhan memotret. Sementara kamera depannya memiliki resolusi 8 MP dengan aperture f/2.2, fixed Focus, dan LED flash yang diklaim dapat mengakomodasi foto selfie dengan baik.
Tak ketinggalan, dukungan dua kartu SIM dengan jaringan 4G-LTE, sensor fingerprint yang berada pada bagian belakang, dan sistem operasi Android 6.0 Marshmallow dengan tampilan antar muka Cool UI 8.0 telah hadir dalam smartphone yang satu ini. Belum diketahui waktu peluncuran resminya, namun Coolpad Conjr dibanderol dengan harga US$179,99 atau sekitar Rp2,4 jutaan.