Chipset Gaming Helio G90 akan Diumumkan 30 Juli

Ingin memberikan solusi bagi pabrikan smartphone yang akan meracik handset gaming dengan harga terjangkau, MediaTek akan menelurkan Helio G90. Ya! SoC ini akan diperkenalkan pada tanggal 30 Juli 2019 di Shanghai.

Qualcomm belum lama ini telah memperkenalkan chipset unggulan terbarunya, Snapdragon 855 Plus. Ya! Sejak chipset ini diperkenalkan, tidak sedikit pabrikan smartphone yang kepincut untuk segera menggunakannya. Sebut saja, ASUS sudah tertarik untuk membenamkannya ke dalam ASUS ROG Phone 2.

Bahkan, baru-baru ini Black Shark lewat video teasernya telah memperlihatkan rencananya untuk menggulirkan Black Shark 2 Pro. Ya! Smartphone gaming yang bakal meluncur pada akhir Juli 2019 ini akan diotaki Snapdragon 855 Plus. Tentu saja, ini persaingan yang menarik antara ASUS dengan Black Shark.

Namun, bagaimana jika ada pabrikan smartphone yang tertarik untuk membuat perangkat gaming dengan harga terjangkau alias budget gaming smartphone. Kini mereka tak perlu risau, pasalnya akan ada solusi menarik yang ditawarkan oleh MediaTek. Ya! Pabrikan chipset asal Cina ini akan memperkenalkan seri baru Helio G.

Diperkenalkan pada tanggal 30 Juli 2019, MediaTek akan memperkenalkan SoC Helio G90 di Shanghai. Ya! Chipset ini digadang-gadang bakal dihadirkan sebagai jalan bagi MediaTek untuk berkompetisi di garis depan bagi pabrikan smartphone yang akan membuat handset gaming terjangkau.

Meskipun bocoran chipset ini belum diungkap lebih dalam, terutama mengenai spesifikasinya, spekulasi yang beredar bahwa Helio G90 mengarah sebagai Helio P90 yang dirombak. Seperti yang kita tahu, Helio P90 memiliki CPU delapan inti yang dibangun lewat fabrikasi 12 nanometer. Nah! Begitu juga dengan fabrikasi Helio G90.

Jadi, perbedaan utama antara Helio P90 dengan Helio G90 kemungkinan terletak pada sektor GPU, walaupun belum ada konfirmasi resmi yang diberikan oleh MediaTek. Ya! Biasanya MediaTek sangat getol menggunakan solusi dari PowerVR dan Mali untuk GPU-nya.

Nah! Agar Helio G90 bisa menjadi SoC yang bisa diandalakan disisi grafis, kemungkinan MediaTek akan membenamkan Mali-G76 atau PowerVR GM9446. Selain itu, tentu saja MediaTek tidak akan melupakan untuk mengoptimasi SoC barunya itu lewat perangkat lunak guna mendorong kinerja GPU.

Baca juga

Lantas, pabrikan smartphone mana yang pertama kali akan menggunakan MediaTek Helio G90? Hingga saat ini memang belum ada bocorannya. Jadi, alangkah baiknya jika kita menunggu saat MediaTek memperkenalkan chipset barunya itu pada tanggal 30 Juli 2019 nanti. Bagaimana menurut kalian?