Beberapa minggu terakhir kita sudah mendengar bahwa realme akan merilis kembali satu smartphone baru. Ya! Smartphone yang dimaksud adalah realme C3. Kini, kita sudah tahu bahwa smartphone tersebut akan diluncurkan pada tanggal 6 Februari 2020.
Satu hal yang menarik, realme juga menjanjikan bahwa acara peluncuran realme C3 ini akan disiarkan secara langsung di Facebook dan YouTube pada pukul 12.30 waktu setempat. Namun, sejauh ini realme belum secara resmi mengungkap spesifikasi smartphone tersebut.
Untuk membuat para pencinta gadget, khususnya realme Fans yang penasaran dengan smartphone ini, realme hanya menyertakan gambar realme C3. Ya! Bisa kita lihat bahwa smartphone tersebut akan punya layar dengan poni berbentuk tetesan air mata dan kamera ganda yang disejajarkan secara vertikal di bagian belakang.
Dari gambar yang diperlihatkan, realme C3 akan punya pilihan warna Biru. Selain itu, realme juga menyelipkan tagline “Entertainment Ka Superstar” untuk mempromosikan realme C3 ini. Ya! Tagline tersebut jika diterjemahkan akan menjadi “Superstar of Entertainment”.
Dari tagline tersebut juga tidak diragukan bahwa C3 akan punya catu daya berkapasitas besar seperti pendahulunya. Seperti yang sudah kita tahu bersama, realme C2 dibekali baterai berkapasitas 4.000 mAh dan smartphone ini pun begitu disukai oleh mereka yang tertarik membeli perangkat entry-level.
realme C2 datang dengan layar beresolusi HD+ alias 720p. Nah! Tak sedikit yang berharap bahwa realme mau merakit realme C3 dengan layar beresolusi FullHD+. Tetapi rasanya tak mungkin, karena kita tahu bahwa realme C Series dimuat oleh realme sebagai smartphone entry-level.
Ya! Terhitung tanggal 6 Februari 2020 masih lebih dari satu minggu. Jadi, kita bisa berharap realme mau memberi beberapa informasi awal mengenai realme C3 di hari-hari menjelang pengumuman resminya. Dengan begitu, ketika tanggal peluncurannya tiba yang kita tunggu tinggal harganya. Bagimana menurut kalian?
Bacaan menarik
- Beli yang Mana, vivo S1 Pro atau realme 5s?
- 6 Hal yang Patut Kalian Tahu Sebelum Beli ASUS ZenFone 6
- Punya SoC Sama, Pilih Redmi Note 8, realme 5 atau OPPO A9 2020?
- 1 Tahun di Indonesia, realme Gelontorkan 10 Seri Smartphone
- 10 Ponsel yang Punya Kamera Belakang Terbaik Versi DxOMark
- Rp3 Jutaan, Pilih Samsung Galaxy A30s, realme 5 Pro atau OPPO A9 2020?