Connect with us
M5406KA250px
Berita

Bos Xiaomi Pamer Render Mi 9, ini Penampakannya!

Meluncur pada tanggal 20 Februari 2019 nanti, Lei Jun mulai pamer desain Mi 9. Ya! Smartphone ini diklaim punya bodi dan desain yang sedap dipandang mata. Ini penampakannya!

Updated

Samsung sudah mengumumkan bahwa mereka akan merilis smartphone flagship buatannya, Galaxy S10 Series pada tanggal 20 Februari 2019. Nah! Pada tanggal yang sama, Xiaomi juga akan memperkenalkan smartphone unggulan terbarunya, Xiaomi Mi 9.

Jika Samsung percaya diri untuk memperkenalkan Galaxy S10e, Galaxy S10 dan Galaxy S10+ di San Francisco, Amerika Serikat, Xiaomi kemungkinan akan menggelar acaranya di Cina. Ya! Akhirnya kita akan kembali melihat “dua super hero” bertarung di pasar smartphone global.

Terkait dengan Xiaomi Mi 9, baru-baru ini CEO Xiaomi, Lei Jun sudah memamerkan render Mi 9. Ya! Co-founder Xiaomi tersebut telah membagikan banyak render flagship Mi 9 di halaman Weibo-nya. Tampak jelas, smartphone ini punya desain yang begitu mengesankan.

Menurut Lei Jun, langit biru Mi 9 akan menunjukkan warna pelangi yang berbeda, tergantung pada sudut dan cahaya yang mengenai bodi smartphone tersebut. Untuk mencapai hal itu, Lei Jun menambahkan bahwa Mi 9 telah melewati proses holografi laser skala nano dengan finishing lapisan ganda.

Sayangnya, dari semua gambar yang diperlihatkan oleh Lei Jun, tidak ada satu pun yang memperlihatkan bagian depan Mi 9. Meski begitu kita sudah sedikit tahu bahwa dari bocoran sebelumnya, smartphone ini akan dirancang dengan layar poni seperti tetesan air.

Nah! Kita pun kini juga bisa melihat lebih dekat susunan tiga kamera belakang yang disematkan. Disebut-sebut, ketiga kamera itu masing-masing akan memiliki sensor 48 MP sebagai lensa utama, lensa sekunder 12 MP dan sensor ToF alias Time of Flight.

Xiaomi Mi 9 juga akan punya dukungan port USB Type-C di bagian bawah dan diapit oleh kisi-kisi speaker di kedua sisinya. Xiaomi sendiri sudah melepas jack audio 3.5 mm ketika mereka merilis Mi 6. Jadi tidak mengherankan, port tersebut juga akan hilang pada Mi 9.

Baca juga

Beberapa bocoran sebelumnya menyebutkan bahwa Xiaomi akan membenamkan Snapdragon 855 ke dalam tubuh Mi 9. Selain itu, akan ada RAM sebesar 6 GB serta penyimpanan internal berkapasitas 128 GB. Catu daya yang dibenamkan diperkirakan berkapasitas 3.500 mAh dengan fast charging 27W.

Comments

Harga HP Terbaru

Berita10 months ago
Mengusung Banyak Fitur Keren, Berikut Spesifikasi Reno 12 Pro 5G

Oppo kembali menghadirkan smartphone dengan spek tinggi. Salah satunya adalah Oppo Reno 12 Pro 5G dengan performa yang bisa diandalkan....

Harga HP1 year ago
Harga dan Spesifikasi Samsung Galaxy M34 5G

Gebrakan terbaru yang ditunjukkan oleh Samsung di pasar smartphone Indonesia adalah meluncurkan Galaxy M34 5G. Smartphone ini dipasarkan dengan harga...

Harga HP2 years ago
Harga dan Spesifikasi POCO F5

Datang sebagai smartphone flagship, POCO F5 hadir ditujukan untuk para gamer, penggiat fotografi, dan tech lovers.

Harga HP2 years ago
Harga dan Spesifikasi vivo Y36

vivo kembali membuat kejutan di pasar smartphone Indonesia dengan meluncurkan vivo Y36. Smartphone yang membawa segudang daya tarik ini dibanderol...

Harga HP2 years ago
Harga dan Spesifikasi Samsung Galaxy A54 5G

Galaxy A54 5G sudah hadir resmi di Indonesia. Bagi kalian yang tertarik meminang smartphone ini, Galaxy A54 5G datang dengan...

Harga HP2 years ago
Harga dan Spesifikasi Redmi Note 12 Pro 5G

Xiaomi kembali menggebrak pasar Indonesia pada akhir bulan Maret lalu dengan meluncurkan Redmi Note 12 Pro 5G. Smartphone kelas menengah...

Harga HP2 years ago
Harga dan Spesifikasi OPPO Reno8 T 5G

Pada bulan Maret 2023 lalu OPPO telah secara resmi meluncurkan OPPO Reno8 T 5G di pasar Indonesia. Smartphone mid-range ini...

Harga HP2 years ago
Harga dan Spesifikasi realme C55 NFC

realme secara resmi telah memasarkan realme C55 NFC di Indonesia sejak awal Maret 2023. Smartphone entry-level ini membawa banyak fitur...

Aplikasi DroidLime

Get it on Google Play

Populer