Bocor di Twitter, Redmi 9 akan Punya Empat Kamera

Xiaomi memperkenalkan Redmi 8 dengan dukungan dua kamera di cangkang belakangnya. Cukup mengejutkan, penerus Redmi 8 akan mengalami peningkatan yang signifikan di sektor kamera. Bocorannya, Redmi 9 akan punya empat kamera di bagan belakang.

Terhitung sejak diperkenalkan, Redmi 8 telah ada di pasaran selama enam bulan. Smartphone ini pun juga sudah dijual resmi di pasar Indonesia bersama Redmi 8A dan mendapat sambutan yang begitu positif dari penggemar smartphone entry-level.

Kini, laporan terbaru yang beredar di internet menyebutkan bahwa penerus Redmi 8 akan segera hadir. Hal ini bisa kita lihat dari kemunculan sebuah perangkat yang diduga kuat sebagai Redmi 9. Foto yang muncul itu pun memberi sedikit gambaran seperti apa pengganti Redmi 8 tersebut meskipun hanya memperlihatkan sisi belakangnya.

Jika itu memang adalah Redmi 9, tentu saja perangkat tersebut begitu menjanjkan. Bagaimana tidak! Kita bisa melihat bahwa perangkat tersebut punya pengaturan empat kamera di bagian punggungnya. Menariknya, sumber foto juga turut mencantumkan konfigurasi keempat lensa yang ada pada perangkat tersebut.

Kamera utamanya adalah lensa 13 MP yang berpasangan dengan lensa ultra-wide 8 MP, lensa makro 5 MP dan lensa kedalaman 2 MP. Bisa kita lihat, perangkat tersebut punya tiga lensa yang disusun secara vertikal, seperti Redmi K30 atau Poco X2. Sementara, satu lensa lainnya ditempatkan secara terpisah bersama LED flash.

Konfigurasi ini secara konseptual mirip dengan yang ada di perangkat low-end lainnya, Realme 6i yang baru saja diumumkan. Di atas kertas, realme 6i tentunya bisa mengalahkan Redmi 9, pasalnya smartphone buatan realme itu datang dengan kamera utama 48 MP, tetapi punya perbedaan dengan lensa makronya 2 MP vs 5 MP.

Tidak hanya menyinggung sektor kamera, Sudhanshu Ambhore (@Sudhanshu1414) yang berbagi bocoran perangkat ini via Twitter juga menyebut chipset yang bakal ditanam. Redmi 9 dikatakan akan ditenagai dengan chipset Helio G80 dari MediaTek. Ini adalah chipset yang “duduk manis” di dalam tubuh realme 6i.